Kegiatan MICE Akan Segera Dibuka, Menparekraf Ajak Semua Pihak Berkolaborasi

Selasa, 23 Maret 2021 - 17:50 WIB
loading...
Kegiatan MICE Akan Segera Dibuka, Menparekraf Ajak Semua Pihak Berkolaborasi
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno mengajak semua pihak untuk berkolaborasi, terlebih dalam waktu dekat ini kegiatan meetings, incentives, convention, and exhibitions (MICE) akan kembali diperbolehkan. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengajak semua pihak untuk berkolaborasi untuk membangkitkan kembali sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Terlebih dalam waktu dekat ini kegiatan meetings, incentives, convention, and exhibitions (MICE) akan kembali diperbolehkan untuk diselenggarakan.

"Mari kita pupuk semangat dan motivasi, mari kita dorong pelayanan hospitality yang berkualitas. Sebentar lagi MICE akan kembali lagi, jadi kita dorong semua, mari kita tingkatkan value propotition kita, bagaimana pariwisata ini memberi satu peluang lokomotif agar semakin bisa membangkitkan ekonomi kita, membuka kembali lapangan kerja, bertahan, mencetak peluang dan menjadi pemenang," ujar Sandi dalam video conference Garuda Online Travel Fair (GOTF), Selasa (23/3/2021).



Sandi menambahkan, melalui GOTF ini, dirinya berpesan agar kolaborasi ini terus ditingkatkan untuk membentuk kolaborasi bisnis dengan inovasi yang akan disambut konsumen, travel agent dan media. "Dan kita harapkan juga achievement kepada pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan," kata dia.

"Saya sebagai Menparekraf menaruh harapan yang besar agar kita manfaatkan momentum ini semaksimal mungkin," sambungnya.



Mantan wakil gubernur DKI Jakarta ini turut memuji komitmen yang dijalankan Garuda Indonesia dalam setiap operasionalnya. Dia menyebut maskapai plat merah ini dapat berkolaborasi, beradaptasi dan berinovasi dengan seluruh stakeholder.

"Saya lihat ini komitmen yang dilakukan oleh Garuda, setiap minggu minimal dua sampai tiga kali saya travel dengan Garuda Group, disini saya melihat komitmen Garuda yang luar biasa. Memang pariwisata dan ekonomi kreatif sangat terpuruk, namun kita yakin jika kita bergandengan tangan kita nggak bisa jalan sendiri-sendiri, kita bisa pulihkan," ucapnya.
(akr)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1766 seconds (0.1#10.140)