BNI Dorong Peningkatan Kesejahteraan Petani Jagung di Soppeng

Selasa, 06 April 2021 - 15:00 WIB
loading...
BNI Dorong Peningkatan...
PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI Wilayah 07 mendorong peningkatan kesejahteraan petani jagung di Soppeng. Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI Wilayah 07 (Sulsel-Sulbar-Sultra-Maluku), turut mendorong peningkatan kesejahteraan petani jagung di Kabupaten Soppeng.

Hal itu ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan PT Adhy Multi Quality selaku perusahaan lokal yang bergerak di sektor pertanian khususnya jagung di Kabupaten Soppeng yang nantinya menjadi offtaker/penjamin pasar bagi petani jagung .

Penandatanganan PKS tersebut di lakukan oleh Pemimpin BNI Cabang Sengkang Syamsul Kamar dan Direktur PT Adhy Multi Quality Fitri Septiani Fachyuddin dan disaksikan oleh Pemimpin BNI Wilayah 07 Hadi Santoso, Wakil Bupati Soppeng Lutfi Halide, dan Forkopinda Kabupaten Soppeng di Lapangan Tetewatu, Kecamatan Lilirilau, Kabupaten Soppeng, Selasa, (06/04/2021).



Pemimpin BNI Wilayah 07 Hadi Santoso menyampaikan bahwa BNI sangat mendukung program pemerintah khususnya dalam upaya Pemulihan Ekonomi Nasional termasuk sektor pertanian yang merupakan sektor unggulan di Sulawesi Selatan.

"Terkhusus di Kabupaten Soppeng yang mana Kabupaten Soppeng merupakan salah satu kabupaten dengan produksi komoditas jagung yang potensial,” kata Hadi Santoso.

Dirinya menjelaskan, saat ini BNI juga telah menyalurkan KUR kepada para petani khsusnya komoditi jagung di Kabupaten Soppeng yang telah di serahkan secara simblois kepada 10 petani jagung.

Hal ini kata dia, tidak menutup kemungkinan BNI terus mengembangkan support pembiayaan KUR ke komoditi hasil pertanian lainnya seperti padi, kedelai, cacao. Mengingat potensi pembiayaan di Kabupaten Soppeng yang cukup besar dimana berdasarkan data Calon Petani Calon Lahan (CPCL) Kecamatan Lilirilau Kabupaten Soppeng sebesar 12 ribuan dan saat ini.

"Kami telah melakukan pendataan dan verifikasi awal diperoleh 3.430 untuk petani jagung dengan luas lahan sekitar 4.000 Hektar,” ujar Hadi Santoso.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
BNI Sepakat Bagikan...
BNI Sepakat Bagikan Dividen Rp13,95 Triliun, Setara Rp374 per Saham
Putrama Wahju Setyawan...
Putrama Wahju Setyawan Resmi Ditunjuk Jadi Dirut BNI, Alexandra Askandar Wadirut
BNI Ubah Jam Operasional...
BNI Ubah Jam Operasional Selama Bulan Ramadan
DPN APTI Dorong Kepala...
DPN APTI Dorong Kepala Daerah Terpilih Lindungi Petani Tembakau
Dukung Asta Cita, Legislator...
Dukung Asta Cita, Legislator Arif Rahman Dorong Petani Gunakan Pupuk Berimbang
Permudah Transaksi UMKM,...
Permudah Transaksi UMKM, hibank Luncurkan Aplikasi hi by hibank
Lewat Program Petani...
Lewat Program Petani Maju, Syngenta Perkuat Kolaborasi di Sektor Pertanian
Tuntaskan Konflik Petani...
Tuntaskan Konflik Petani Singkong, Mentan Amran Tetapkan Harga dan Larang Impor
Bapanas Minta Penyerapan...
Bapanas Minta Penyerapan Beras dan Jagung oleh Bulog Dikawal Ketat
Rekomendasi
China Luncurkan Robot...
China Luncurkan Robot Tangan yang Punya Sensitivitas seperti Jari Manusia
Garda Satu Apresiasi...
Garda Satu Apresiasi Kebijakan Dedi Mulyadi Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan
Arus Balik di Cipali-Palikanci...
Arus Balik di Cipali-Palikanci dan Pantura Cirebon Ramai Lancar
Berita Terkini
20 Negara Penyumbang...
20 Negara Penyumbang Terbesar Defisit Perdagangan AS Tahun 2024, Indonesia Urutan Berapa?
3 jam yang lalu
Kena Tarif Impor 32%,...
Kena Tarif Impor 32%, Indonesia Terus Berkomunikasi Intensif dan Melobi Amerika Serikat
5 jam yang lalu
5 Ruas Tol Trans Sumatera...
5 Ruas Tol Trans Sumatera Digratiskan Selama Arus Balik 2025, Cek Daftarnya
5 jam yang lalu
Tarif Trump 32 Persen...
Tarif Trump 32 Persen Ancam Ekspor Indonesia, Ini Langkah Mitigasi Pemerintah
6 jam yang lalu
Kena Tarif Impor Trump...
Kena Tarif Impor Trump 32 Persen, Indonesia Butuh Gebrakan
6 jam yang lalu
Trump Tampar RI dengan...
Trump Tampar RI dengan Tarif Impor 32%, Sektor Industri Ini Bakal Telan Pil Pahit
7 jam yang lalu
Infografis
10 Negara yang Memiliki...
10 Negara yang Memiliki Wilayah Paling Luas di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved