Tugo.id Hadir Bantu Kalangan UMKM di Tengah Pandemi

Selasa, 20 April 2021 - 10:52 WIB
loading...
Tugo.id Hadir Bantu...
Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Pandemi membuat masyarakat terpaksa menyesuaikan diri dengan kebiasaan baru. Segala aktivitas atau kegiatan yang seharusnya dilakukan di luar rumah menjadi tidak leluasa, salah satunya ialah kegiatan berbelanja.

Untuk mencegah penularan virus Corona, masyarakat lebih memilih berbelanja secara online daripada mengunjungi toko secara langsung. Alhasil bermunculanlah berbagai situs belanja baru untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Salah satunya adalah Tugo.id. Platform toko online berbasis situs web ini mengelola sistem pemesanan online sekaligus sebagai pencatat pesanan otomatis.

( Baca juga:Jalani Puasa Ramadhan Lebih Praktis dengan Belanja di AladinMall! )

Berbeda dengan platform toko online pada umumnya, Tugo.id memberi kesempatan kepada setiap usaha mikro kecil, dan menengah (UMKM) dapat bergabung secara gratis tanpa tagihan biaya komisi tambahan. Kebijakan itu diharapkan dapat membantu para pemilik UMKM dalam mengembangkan bisnis.

“Kami ingin membantu UMKM dalam mengembangkan bisnis. Selama ini kita lihat di sekeliling kita banyak UMKM yang mengalami kesulitan terlebih di masa pandemi seperti ini. Banyak platform toko online yang menarik biaya lumayan tinggi. Oleh karena itu, Tugo.id hadir untuk meringankan beban UMKM. Setiap UMKM dapat membuka toko online di Tugo.id secara gratis tanpa adanya potongan komisi. Kami juga menyediakan berbagai fitur lainnya yang bisa dimanfaatkan oleh UMKM di Indonesia,” tutur Nurul Hasanah, Public Relation Coordinator, Tugo.id, dikutip dari keterangan tertulisnya, Selasa (20/4/2021).

Selain dapat mendirikan toko secara gratis, Tugo.id memiliki tampilan yang mudah digunakan serta memiliki fitur reminder untuk pembayaran. Customer akan menginput data pengiriman yang nantinya akan tercatat di sistem secara otomatis.

Fitur-fitur lain juga dimiliki oleh Tugo.id di antaranya ialah transaksi tanpa potongan komisi, terima setiap pesanan via Whatsapp, sistem pencatatan otomatis, dan metode pembayaran lengkap dengan sistem otomatis.

Pengantaran barang terintegrasi dengan Gosend dan fitur kurir pribadi. Fitur kurir pribadi ini diperuntukan khusus bagi toko yang sudah memiliki kurir sendiri sehingga ongkos kirim bisa dibuat lebih murah.

Tak hanya itu, Tugo.id juga memfasilitasi setiap toko yang sudah bergabung dengan promosi gratis di sosial media pribadi milik Tugo.id. Hal ini tentunya dapat membantu para pemilik UMKM untuk menjangkau pasar yang lebih luas sehingga tokonya lebih mudah ditemukan oleh para calon pembeli.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
PNM Dukung Perempuan...
PNM Dukung Perempuan Mandiri ala Kartini Masa Kini
Dukungan BRI Antar Usaha...
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Rambah Pasar Internasional
Rumah BUMN SIG Dampingi...
Rumah BUMN SIG Dampingi 495 UMKM Naik Kelas, Serap 1.869 Tenaga Kerja
Difasilitasi BRI, Pengusaha...
Difasilitasi BRI, Pengusaha UMKM Asal Sidoarjo Ini Sukses Tembus Pasar Ekspor
Lahan Sikam Salurkan...
Lahan Sikam Salurkan Pendanaan Rp257,89 Miliar kepada 3.591 Borrower
Ekspansi Gemilang, BRI...
Ekspansi Gemilang, BRI Antarkan UMKM Aksesoris Fashion Raih Pasar Internasional
BRI Dorong UMKM Kota...
BRI Dorong UMKM Kota Depok Naik Kelas Lewat Program Klasterku, Pelaku Usaha Beri Apresiasi
Khawatir ART mudik?...
Khawatir ART mudik? Tenang Saja! Toko Ini Tetap Buka Selama Libur Lebaran
Tanaman Hias yang Mengubah...
Tanaman Hias yang Mengubah Hidup Sueb di Tajurhalang Bogor
Rekomendasi
Keuskupan Ruteng Ajak...
Keuskupan Ruteng Ajak Umat Gelar Misa Arwah Mengenang Paus Fransiskus
Dean James Tampil di...
Dean James Tampil di Liga Europa usai Antar Go Ahead Eagles Juara KNVB Cup
Lyodra Kenang Momen...
Lyodra Kenang Momen Berharga Bersama Paus Fransiskus: Rest In Love Pope
Berita Terkini
Genjot Produktivitas,...
Genjot Produktivitas, AMMAN Optimalkan Inovasi Teknologi
7 menit yang lalu
APBN Maret 2025 Defisit...
APBN Maret 2025 Defisit Rp104,2 Triliun, Wamenkeu Sebut Perencanaan Keuangan yang Cermat
2 jam yang lalu
Cerminan Kartini Masa...
Cerminan Kartini Masa Kini, Ini Mantri Perempuan BRI yang Pantang Menyerah Berdayakan Pengusaha Mikro
2 jam yang lalu
Harga Emas Antam Terus...
Harga Emas Antam Terus Cetak Rekor Baru, Diramal Tembus Rp2,3 Juta per Gram
3 jam yang lalu
Waskita Ungkap Pembangunan...
Waskita Ungkap Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B rute Velodrome-Manggarai Capai 51,19%
3 jam yang lalu
Pasar Saham Menghijau,...
Pasar Saham Menghijau, IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.455
4 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved