Industri Otomotif Bangkit, Saksikan Selengkapnya di The Indonesia Economic Club Malam Ini Pukul 21.00 WIB Hanya di iNews

Kamis, 22 April 2021 - 18:34 WIB
loading...
Industri Otomotif Bangkit,...
Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Sektor otomotif mulai bangkit. Hal tersebut ditandai dengan peningkatan tajam penjualan mobil pada Maret dan April 2021. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) melaporkan total penjualan ritel mobil di bulan Maret mencapai lebih dari 77.511 unit atau naik 39,4% MoM dibanding dengan bulan Februari.

Jika dibandingkan dengan volume penjualan Maret 2020 YoY, terjadi peningkatan sebesar 22%. Sementara jika melihat berdasarkan wholesales atau penjualan pabrik ke dealer melompat tinggi hingga 72%, dibandingkan februari 2021. Bagi kolektor mobil antik dan mewah yang juga Sekjen IKatan Motor Indonesia (IMI) Ahmad Sahroni, “Saat ini adalah momen tepat bagi masyarakat yang ingin membeli mobil untuk dapat mewujudkannya. Pasalnya, saat ini masih berlangsung relaksasi PPnBM. Bangkitnya industri otomotif juga dinilai akan membangkitkan industri otomotif turunannya seperti industri modifikasi.”

Baca juga:Pendapatan Bisnis Otomotif Astra International Turun Rp1,4 T pada Q1 2021

Hal serupa disampaikan oleh Anton Jimmi Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor. Semenjak relaksasi insentif PPnBM 100% diberlakukan, pihaknya mengalami peningkatan demand hingga 26.445 unit atau 110% dibangdingkan penjualan ritel Februari 2021 yang jumlahnya 12.537 unit.

Lepas dari mulai meningkatnya penjuaan kendaraan bermotor, perhatian akan green technology turut menjadi perhatian. Kendaraan listrik diharapkan bisa menjadi ladang investasi bagi indusri motif Indonesia. Meski kampanye kendaraan listrik sudah mluai masif, Ahmad Sahroni menjamin minat anak muda saat ini terhadap otomotif belum sampai pada kendaraan listrik. Hal tersebut dikarenakan harga kendaraan listrik yang masih cukup tingga jika dibandingkan dengan harga beli mobil konvensional. Sementara Gaikindo menerangkan, bahwa Indonesia memiliki alternatif green technology sejak 20 tahun lalu yaitu B30.

Baca juga:Kapal Selam Nanggala-402 Hilang, Australia Bantu Indonesia dengan Cara Apa Pun

Sekjen Gaikindo Kukuh Kumara, Sekjen IMI Ahmad Sahroni dan Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor Anton Jimmi Suwandy akan hadir di The Indonesia Economic Club “Industri Otomotif Bangkit” malam ini (Kamis, 22 April 2021) pukul 21.00 WIB dipandu Apreyvita Dyah Wulansari dan Prof. Rhenald Kasali hanya di stasiun televisi berita milik MNC Group, iNews.

Anda yang memiliki mobilitas dan tidak sempat menyimak di depan layar kaca, dapat mengikuti program ini melalui laman www.rctiplus.com dan aplikasi RCTI+, unduh segera di Google Play Store dan Apple App Store.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Vietnam Bakal Bangun...
Vietnam Bakal Bangun Pabrik Mobil Listrik di Indonesia, Rosan: Mereka Sangat Serius
Dukung Ekspansi Mobil...
Dukung Ekspansi Mobil Listrik, BNI Jalin Kerja Sama dengan Geely
Siap-siap, Mobil Listrik...
Siap-siap, Mobil Listrik Bakal Menjamur Dipakai Mudik Lebaran 2025
Pacu Industri Otomotif...
Pacu Industri Otomotif lewat Solusi Finansial dari Hulur ke Hilir di IIMS Jakarta 2025
Berapa Token Listrik...
Berapa Token Listrik yang Dibutuhkan untuk Charge Mobil Listrik Sebulan?
Moren Gandeng 1.600...
Moren Gandeng 1.600 Mitra Perluas Bisnis Rental Mobil Listrik
PPN 12% Makin Menggerus...
PPN 12% Makin Menggerus Daya Beli, Mampukah Industri Otomotif Bertahan?
Bukti Mobil Listrik...
Bukti Mobil Listrik Kian Digemari, Transaksi SPKLU PLN Naik 4,2 Kali Lipat
Daftar Mobil Hybrid...
Daftar Mobil Hybrid yang Bakal Kecipratan Insentif Diskon Pajak 3% Mulai 2025
Rekomendasi
Nurul Arifin: Tidak...
Nurul Arifin: Tidak Ada Alasan bagi Letkol Teddy Mundur dari TNI karena Menjabat Seskab
Hamas Senang Trump Cabut...
Hamas Senang Trump Cabut Rencana AS Usir Warga Gaza
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
Berita Terkini
Transaksi Pembelian...
Transaksi Pembelian Beton Kini Lebih Mudah dengan Dompet Digital
18 menit yang lalu
Sri Mulyani Memohon...
Sri Mulyani Memohon Penurunan Penerimaan Pajak Tak Didramatisir
30 menit yang lalu
THR PNS Cair 17 Maret...
THR PNS Cair 17 Maret 2025 , Pemerintah Siapkan Anggaran Rp49,9 Triliun
52 menit yang lalu
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
1 jam yang lalu
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
1 jam yang lalu
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
2 jam yang lalu
Infografis
Pertemuan Putin dan...
Pertemuan Putin dan Trump Digelar Bulan Ini di Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved