Bisnis 'Musiman' Kue Kering Lebaran, Nastar Tetap jadi Primadona

Rabu, 12 Mei 2021 - 19:36 WIB
loading...
Bisnis Musiman Kue Kering...
Rosmizar (48 tahun), perempuan asal Sawahlunto ini mampu meraup cuan dari berbisnis kue kering yang digelutinya. Foto/MPI/Shelma Rachmahyanti
A A A
DEPOK - Pandemi Covid-19 yang masih melanda tak menyurutkan geliat bisnis kue lebaran. Mulai dari industri skala besar hingga rumahan memanfaatkan momentum hari raya ini untuk meraup cuan dengan memproduksi kue-kue kering seperti nastar.

Berbisnis kue kering juga bisa menguntungkan jika dilakukan dengan serius. Seperti yang dirasakan Rosmizar (48 tahun), perempuan asal Sawahlunto ini mampu meraup cuan dari berbisnis kue kering yang digelutinya.

Ros, sapaan akrabnya, sudah merintis usaha kue kering sejak tahun 2008. Semua kebutuhan berjualan diurus oleh dirinya sendiri dari mulai produksi, mengemas, hingga mengantar pesanan ke pelanggan.



“Saya berjualan kue kering ini sudah hampir 13 tahun ya, dari tahun 2008. Alhamdulillah semakin ke sini makin banyak pesanan,” ujarnya kepada MNC Portal Indonesia, Rabu (12/5/2021).

Dia mengatakan, berbisnis kue kering ini hanya dilakukan di bulan Ramadan. Namun, di luar bulan Ramadan dia hanya berjualan keripik dan berbagai jajanan pasar.

“Kalau untuk kue kering ini saya berjualan khusus di bulan Ramadan karena untuk Lebaran kan. Hari-hari biasa saya berjualan keripik, kolak, dan kue-kue,” kata Rosmizar.



Ros menjelaskan, dari beberapa jenis kue kering yang dia jual ada satu varian yang paling banyak dipesan, yakni kue nastar. Menurut dia, nastar masih menjadi kue kering favorit masyarakat hingga saat ini. “Saya jualan kue kering ada nastar, putri salju, sagu keju, dan lain-lain. Tapi yang paling banyak dipesan itu nastar setiap tahunnya,” ucap dia.

Untuk setiap toples kue, Ros membanderol mulai harga Rp45 ribu dengan ukuran 250 gram. Sementara, untuk satu paket parcel dijual dengan harga Rp120.000 yang terdiri dari tiga jenis kue.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Lindungi Aset Bisnis,...
Lindungi Aset Bisnis, Nawakara Tawarkan Sistem ISS Berbasis Risiko
LPKR Raih Laba Bersih...
LPKR Raih Laba Bersih Rp18,7 Triliun, Didukung Kinerja Bisnis dan Divestasi Aset
PLN IP Kerahkan Ribuan...
PLN IP Kerahkan Ribuan Petugas Penuhi Kebutuhan Listrik Lebaran
PLN IP Berhasil Penuhi...
PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Malam Takbir dan Idulfitri
Ada Diskon BBM Rp300...
Ada Diskon BBM Rp300 per Liter dari Pertamina, Begini Caranya!
Sri Mulyani Pede Mudik...
Sri Mulyani Pede Mudik dan Lebaran Angkat Ekonomi Daerah, Ini 2 Pendorongnya
Bagi-bagi Takjil dan...
Bagi-bagi Takjil dan Layanan Kesehatan, BNI Hadir di Posko Mudik Malang
Kemnaker Terima 1.322...
Kemnaker Terima 1.322 Aduan THR yang Belum Dibayar
Menhub: One Way Nasional...
Menhub: One Way Nasional Arus Mudik Lebaran Resmi Ditutup
Rekomendasi
Ditangkap Polisi, Ini...
Ditangkap Polisi, Ini Tampang Bengis Pembunuh Pria Dalam Karung di Tangerang!
Hendak Buka Rekening,...
Hendak Buka Rekening, Remaja Ini Kaget Telah Di-Blacklist Seluruh Bank Malaysia sejak Usia 9 Tahun
Ashanty Lulus Ujian...
Ashanty Lulus Ujian Proposal Disertasi S3, Raih Nilai A
Berita Terkini
Dunia Kacau Balau, Sri...
Dunia Kacau Balau, Sri Mulyani Pede Ekonomi Indonesia Tumbuh 5%
16 menit yang lalu
Danantara Ajak Qatar...
Danantara Ajak Qatar Investment Authority Kelola Dana Rp67,5 Triliun, Buat Apa?
48 menit yang lalu
Ini Sosok Mantan Presiden...
Ini Sosok Mantan Presiden AS yang Mengilhami Trump Kobarkan Perang Tarif
1 jam yang lalu
Harga Emas Antam Turun...
Harga Emas Antam Turun Lagi Jadi Rp1.969.000 per Gram, Ini Daftarnya
1 jam yang lalu
UMKM Perlu Asuransi...
UMKM Perlu Asuransi Jiwa, Ini Penjelasannya
2 jam yang lalu
Deretan Miliarder Penimbun...
Deretan Miliarder Penimbun Emas Terbesar di Dunia, Daftarnya Mengejutkan
2 jam yang lalu
Infografis
Sistem Perang Elektronik...
Sistem Perang Elektronik Rusia Bikin Senjata NATO Jadi Rongsokan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved