Trafik Layanan Data Telkomsel Tumbuh Hingga 22,8 Persen

Kamis, 28 Mei 2020 - 15:44 WIB
loading...
Trafik Layanan Data...
Pemanfaatan layanan berbasis data Telkomsel tertinggi hingga 26,7 petabyte, atau meningkat sebesar 22,8 persen. Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Momen Ramadhan dan Idul Fitri (RAFI) yang baru saja berlalu, dimaknai oleh Telkomsel dengan secara konsisten tetap berupaya menghadirkan kenyamanan mengakses layanan terdepan terutama broadband berkualitas bagi pelanggan, terutama beraktivitas dengan cara-cara baru pada saat pandemi COVID-19, seperti beribadah, bekerja, belajar dan bersilaturahmi dari rumah.

Upaya Telkomsel dalam memberikan manfaat tersebut menjadi perwujudan komitmen perusahaan untuk terus bergerak maju menghadirkan solusi yang customer-centric di tengah masa yang penuh tantangan seperti sekarang.
Hal ini pun tercermin dengan pemanfaatan layanan berbasis data tertinggi hingga 26,7 petabyte, atau meningkat sebesar 22,8 persen jika dibandingkan hari normal di tahun 2020.

Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro mengatakan, sepanjang momen Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini, secara persentase wilayah operasional Telkomsel di Sumatera Bagian Selatan, Sumatera Bagian Utara, dan Jawa Barat mengalami peningkatan penggunaan layanan data, dengan pertumbuhan tertinggi sekitar 35% dibandingkan hari normal.

Baca Juga: Trafik Jaringan dan Layanan Broadband Telkomsel Terdongkrak 16%

Kata dia, pada Hari Raya Idul Fitri kali ini, trafik layanan data di Jabodetabek melonjak sekitar 60,9% dibandingkan periode yang sama di tahun lalu. Di sejumlah wilayah seperti Jawa Tengah, Jawa Barat dan Jawa Timur yang biasanya menjadi destinasi utama mudik dan paling banyak menerima kedatangan pelanggan dari wilayah lainnya pada periode Ramadhan dan Idul Fitri .

Di masa pandemi ini mengalami penurunan kedatangan pelanggan sebesar -83% untuk wilayah Jawa Tengah, -77% untuk Jawa Barat, dan -83% untuk Jawa Timur.

“Pada hari Raya Idul Fitri 2020, pelanggan Telkomsel juga lebih banyak memanfaatkan layanan komunikasi berbasis data sebagai sarana silaturahmi virtual sehingga mengalami kenaikan sebesar 75,4%,”ujarnya, dalam rilisnya.

Sedangkan, ungkap dia, untuk layanan video streaming naik 13,8% dan mobile gaming naik 83,7%, dimana layanan ini banyak dimanfaatkan pelanggan untuk mengisi waktu beraktivitas dan bersilaturahmi di rumah selama Lebaran.

Tak hanya itu, selama momen RAFI 2020 ini lima aplikasi berbasis digital yang paling banyak diakses pelanggan (secara berurutan) antara lain Youtube, Facebook, Whatsapp, Instagram dan Google Service.

“Platform media sosial sendiri secara keseluruhan menjadi layanan berbasis data yang paling sering diakses oleh pelanggan, dengan proporsi 30,8% dari total jenis layanan data yang diakses selama momen RAFI 2020,”terangnya.

Di sisi lain, Setyanto Hantoro menjelaskan, layanan suara dan SMS mengalami penurunan trafik jika dibandingkan dengan hari normal. Trafik layanan suara turun sebesar -0,9% menjadi 1,1 Miliar Menit, sedangkan trafik layanan SMS turun -12,1% menjadi 495 juta SMS.

“Penurunan trafik pada layanan legacy ini terjadi akibat semakin kuatnya adopsi masyarakat dalam pemanfaatan layanan broadband dan digital, khususnya dalam berdaptasi dengan gaya hidup baru untuk mendukung produktivitas saat beraktivitas di rumah selama pandemi COVID-19 saat ini,”jelasnya.
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
BRI Bersama Telkomsel...
BRI Bersama Telkomsel Hadirkan Ekosistem Finansial dan Digital untuk Pekerjanya
MDMedia Siapkan Layanan...
MDMedia Siapkan Layanan Programmatic Advertising Berbasis Data Telco
Gratis Proteksi Layar...
Gratis Proteksi Layar HP, Beli Paket Data OMG Telkomsel di MotionPay
Beli Paket Data OMG...
Beli Paket Data OMG Telkomsel, Nikmati Cashback Rp10.000 dari MotionPay
Nugroho Diangkat Jadi...
Nugroho Diangkat Jadi Dirut Telkomsel, Ini Jajaran Direksi dan Komisaris Terbaru
Terapkan Prinsip ESG,...
Terapkan Prinsip ESG, Telkomsel Berkolaborasi dengan Productive+ Dukung Teman Disabilitas Berwirausaha
DigiPOSAJA! Telkomsel...
DigiPOSAJA! Telkomsel Raih Penghargaan Asia/Pacific IDC Future Enterprise Awards 2023 di Singapura
Paket Data Spesial UntukMo...
Paket Data Spesial UntukMo di Super App BRImo, Kolaborasi Ciamik BRI dan Telkomsel
Telkomsel Semangat Indonesia:...
Telkomsel Semangat Indonesia: Inspirasi untuk Berkontribusi Menuju Kemajuan Negeri
Rekomendasi
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
Jebolan Sepa dan Akpol...
Jebolan Sepa dan Akpol 1993 Tembus Bintang 3 Polri, Nomor 1 Wakil Kepala BSSN
LMA Suku Irarutu Kaimana...
LMA Suku Irarutu Kaimana Imbau Peserta Seleksi CPNS dan P3K Sabar Tunggu Pengumuman
Berita Terkini
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
5 jam yang lalu
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
5 jam yang lalu
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
6 jam yang lalu
LG Batal Bangun Pabrik...
LG Batal Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di RI, Menteri Rosan Ungkap Penggantinya
6 jam yang lalu
Deposito Emas Pegadaian...
Deposito Emas Pegadaian Capai 1 Ton, Direktur Utama Dorong Masyarakat untuk Investasi Aktif
6 jam yang lalu
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
7 jam yang lalu
Infografis
3 Negara yang Gratiskan...
3 Negara yang Gratiskan Pendidikan Rakyatnya hingga S3
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved