Kisah Susi Pudjiastuti: Utang Beli Pesawat, Dihantam Pandemi hingga Niat Surati Sri Mulyani

Sabtu, 25 September 2021 - 18:51 WIB
loading...
Kisah Susi Pudjiastuti:...
Sedikit kisah perjalanannya Susi Pudjiastuti disampaikan saat Mantan Menteri Eksentrik itu berbincang-bincang dengan Zulkifli Hasan. Mulai dari utang beli pesawat hingga niat kirim surat ke Sri Mulyani. Foto/Tangkapan Layar
A A A
JAKARTA - Jauh sebelum menjabat Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia tahun 2014, Susi Pudjiastuti dikenal sebagai pengusaha yang bergerak di sektor ekspor-impor dan aviasi. Melalui bendera Susi Air, Ia dikenal sebagai salah satu pengusaha sukses di Tanah Air.

Sedikit kisah perjalanannya disampaikan saat Mantan Menteri Eksentrik itu berbincang-bincang dengan Zulkifli Hasan. Susi mengaku, setelah tidak lagi menjadi menteri, Ia memantau bisnisnya di kampung masa kecil, Pangandaran, Jawa Barat.



Memiliki puluhan pesawat membuat dirinya dijuluki sebagai Srikandi Indonesia. Namun ketika Pandemi Covid-19 mendera Indonesia dan bisnisnya ikut terdampak. Ia kini disibukkan dengan menjadi host dalam sebuah program acara televisi nasional.

"Ya jadi kesibukan saya setelah menjadi menteri punya program sendiri. Jadi host juga, Ya lumayanlah bisa bayar setengah bulan listrik cukup," kata Susi Pudjiastuti melalui pernyataan virtual dalam ngobrol santai bersama Zulkifli Hasan, dikutip Sabtu (25/9/2021).

Dirinya mengaku selain menjadi Host TV, Susi juga mengisi waktu luangnya sebagai pembicara mulai dari seminar, workshop dan pelatihan online di berbagai Universitas.

"Setiap syuting dua minggu sekali biasanya untuk 2 episode, terus setiap Sabtu malam minggu siaran langsung. Kemudian seminar baik korporasi, perusahaan atau Universitas lumayan juga hasilnya," paparnya.

Dalam perjalanannya, Susi Pudjiastuti mengaku situasi pandemi covid-19 memukul bisnis dan usaha yang ia lakoni. Seperti diketahui sektor penerbangan paling terdampak pandemi yang berkepanjangan.

"Ya pandemi ini tidak bagus, karena tahun lalu sempat perusahaan (penerbangan) 5 bulan tidak ada terbang," ungkapnya.

Bahkan dirinya mengaku ingin melayangkan dan mengirim surat kepada Menteri Perhubungan dan Menteri Keuangan untuk meminta bantuan dalam mengatasi keadaan yang ia alami, terlebih di masa pandemi.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1636 seconds (0.1#10.140)