Hadirkan Taman QRIS, Nobu Bank Juga Ikut Dukung Gernas BBI

Senin, 15 November 2021 - 18:06 WIB
loading...
Hadirkan Taman QRIS,...
Nobu Bank menghadirkan Taman QRIS yang sekaligus menandai dukungan terhadap Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI). Foto/Dok
A A A
BOYOLALI - PT Bank Nationalnobu Tbk atau Nobu Bank menghadirkan Taman QRIS yang sekaligus menandai dukungan terhadap Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) . Taman QRIS berdiri di Desa Digital Giriroto, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Corporate Secretary Nobu Bank, Mario Satrio menyampaikan, bahwa Taman QRIS yang dibangun di awal tahun 2020 merupakan apresiasi Nobu Bank kepada masyarakat Desa Giriroto, yang begitu terbuka terhadap perkembangan era digital.

Sejak tahun 2018, Nobu Bank telah memperkenalkan Layanan Keuangan Tanpa Kantor dalam rangka Keuangan Inklusif (Laku Pandai) bernama NOBU88, sekaligus memperkenalkan uang elektronik untuk transaksi non tunai sehari-hari.



Selepas itu, Nobu Bank juga mulai memperkenalkan QRIS (QR Code Indonesian Standard) kepada masyarakat Giriroto, dimana kehadirannya diterima dengan baik oleh seluruh masyarakat.

Peresmian Taman QRIS ini sekaligus menandai dukungan Nobu Bank terhadap Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI), yang telah diluncurkan Pemerintah sejak tahun 2020 lalu.

Bentuk dukungan yang Nobu Bank hadirkan adalah program promo “Sebelas-Sebelas”, berupa cashback 11% yang diperuntukkan khusus bagi pengguna mobile banking NOBUNEO untuk setiap transaksi yang menggunakan QRIS, di merchant manapun di seluruh Indonesia.

Pada kesempatan yang sama, Nobu Bank juga menyerahkan bantuan Kredit UMKM berbunga ringan kepada pelaku usaha kecil di Giriroto, serta bantuan untuk pembangunan fasilitas warga yang diterima secara simbolis oleh Kepala Desa Giriroto.

Adanya perubahan perilaku transaksi dari tunai menjadi non tunai, meskipun awalnya sulit, namun masyarakat Desa Giriroto memiliki kemauan dan kemampuan untuk beradaptasi serta memanfaatkan berbagai peluang di era digital untuk meningkatkan kesejahteraanya.

Taman QRIS diharapkan dapat menginsipirasi dan mendorong desa-desa lain untuk melakukan hal yang sama, yaitu mampu menjadikan tantangan sebagai peluang di era digital guna mendukung aktivitas usaha ataupun bisnis agar tetap bisa bertahan dan bertumbuh.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
MNC Bank Borong 5 Penghargaan...
MNC Bank Borong 5 Penghargaan Bergengsi di Ajang Digital Brand Awards 2025
Dukung BI, QRIS Tap...
Dukung BI, QRIS Tap Bisa Dipakai lewat Wondr by BNI
15 Bank dan Nonbank...
15 Bank dan Nonbank Siap Implementasikan QRIS Tap, Bayar Cukup Tempelkan HP
BCA Siap Implementasikan...
BCA Siap Implementasikan QRIS Tap NFC, Berlaku 14 Maret 2025
Kini Giliran Kamu Menang...
Kini Giliran Kamu Menang Bersama Kuis Berhadiah MotionBank!
Wondr by BNI Kirim Laporan...
Wondr by BNI Kirim Laporan Transaksi Finansial ke Pengguna, Ini Manfaatnya
Apakah Transaksi QRIS...
Apakah Transaksi QRIS Kena PPN 12% ? Tak Ada Tambahan Beban ke Konsumen
Kenalan dengan Tabungan...
Kenalan dengan Tabungan Motion Cuan, Nabung Lebih Seru dengan Bunga Hingga 7% p.a.!
Kisruh Transaksi QRIS...
Kisruh Transaksi QRIS Dipungut PPN 12 Persen, Kemenkeu Beri Penjelasan
Rekomendasi
Prediksi Line Up Timnas...
Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Bahrain: Darah Petarung Skuad Garuda!
Ifan Seventeen Siap...
Ifan Seventeen Siap Mundur sebagai Dirut PFN: Silahkan jika Ada yang Mampu
7 Kebijakan Pemerintah...
7 Kebijakan Pemerintah selama Ramadan: THR hingga Diskon Tiket Mudik
Berita Terkini
2,5 Juta Tiket KA Lebaran...
2,5 Juta Tiket KA Lebaran 2025 Sudah Terjual! Ini 10 Relasi Terpadat
37 menit yang lalu
Menjaga Stabilitas Jaringan...
Menjaga Stabilitas Jaringan lewatNetmonk Internet Quality
1 jam yang lalu
MNC Bank Borong 5 Penghargaan...
MNC Bank Borong 5 Penghargaan Bergengsi di Ajang Digital Brand Awards 2025
1 jam yang lalu
China Setop Impor LNG...
China Setop Impor LNG AS Gegara Tarif Trump, Geser ke Sumber Alternatif
3 jam yang lalu
Permudah Masyarakat,...
Permudah Masyarakat, Pertamina Delivery Service Siap Antar LPG Gratis
4 jam yang lalu
Terapkan Budaya Kerja...
Terapkan Budaya Kerja Inklusif, BRI Raih Penghargaan Anugerah Avirama Nawasena dari SBM ITB
5 jam yang lalu
Infografis
Anggap Zelensky Tidak...
Anggap Zelensky Tidak Populer, Trump Dukung Pemilu di Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved