IHSG Hari Ini Ditutup Tembus 6.707, BCAP dan IPTV Top Gainers

Rabu, 02 Februari 2022 - 15:48 WIB
loading...
IHSG Hari Ini Ditutup Tembus 6.707, BCAP dan IPTV Top Gainers
IHSG hari ini ditutup menguat. Foto/Dok Antara
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini terus bertahan di zona hijau hingga sesi terakhir perdagangan, Rabu (2/2/2022). Indeks ditutup naik 76,50 poin atau 1,15% ke level 6.707.

Pada penutupan perdagangan, Rabu (2/2/2022), sebanyak 325 saham menguat, 204 saham melemah dan 156 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp12,2 triliun dari 27 miliar lembar saham yang diperdagangkan.



Indeks LQ45 naik 8,26 poin atau 0,88% ke 947,89, indeks JII naik 3,71 poin atau 0,67% ke 560,54, indeks IDX30 naik 2,56 poin atau 0,51% ke 504,86, dan indeks MNC36 naik 0,24 poin atau 0,075% ke 318,50.

Sejumlah saham yang masuk top gainers yaitu PT Mitra Angkasa Sejahtera Tbk (BAUT) naik Rp62 atau 34,07% ke Rp244, saham PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) naik Rp33 atau 30,56% ke Rp141, dan saham PT MNC Vision Networks Tbk (IPTV) naik Rp34 atau 25,19% ke Rp169.



Sedangkan deretan saham yang masuk kelompok top losers di antaranya PT DMS Propertindo Tbk (KOTA) turun Rp4 atau 6,78% ke Rp55, saham PT Adaro Minerals Indonesia Tbk (ADMR) turun Rp85 atau 6,69% ke Rp1.185, dan saham PT Medco Energi International Tbk (MEDC) turun Rp25 atau 4,50% ke Rp530.
(ind)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5996 seconds (0.1#10.140)