MotionTrade dari MNC Sekuritas Manjakan Investor Rambah Pasar Modal

Minggu, 20 Maret 2022 - 13:58 WIB
loading...
MotionTrade dari MNC...
Pjs Direktur MNC Sekuritas Afen Tjhong di Pura Mangkunegara, Solo, Sabtu (19/3/2022). Foto/Bramantyo
A A A
SOLO - MNC Sekuritas, unit bisnis dari PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) dan perusahaan sekuritas dengan reputasi terbaik terus meningkatkan layanannya bagi para investor. Salah satunya, dengan meluncurkan aplikasi MotionTrade untuk menjangkau dan memudahkan seluruh masyarakat berinvestasi di pasar modal.

Pjs Direktur MNC Sekuritas Afen Tjhong mengatakan, digitalisasi memegang peranan penting dalam perkembangan dunia pasar modal. Untuk itu, MNC Sekuritas meluncurkan aplikasi MotionTrade diharapkan semakin memberikan kemudahan bagi investor maupun calon investor.



"Salah satunya adalah kemudahan membuka rekening saham dan bertransaksi di mana pun dan kapanpun melalui smartphone," papar Afen, di Pura Mangkunegaran, Sabtu (19/3/2022).

Melalui MotionTrade, jelas Afen, investor dapat memilih instrumen investasi sesuai kebutuhan, yaitu berupa saham maupun reksa dana. Dia mengatakan, saat ini sebanyak 20 Manajer Investasi telah bekerja sama bersama MNC Sekuritas dan telah tersedia 98 produk reksa dana di aplikasi MotionTrade per Februari 2022. "Semua kemudahan investasi saham dan reksa dana ini ditawarkan dalam satu aplikasi yang terintegrasi, yaitu MotionTrade," tuturnya.

MNC Sekuritas juga terus mendukung pengembangan pasar modal di seluruh Indonesia. Salah satunya dengan mendukung Bank bjb sebagai bank pembangunan daerah yang pertama memfasilitasi masyarakat Keraton untuk berinvestasi di pasar modal.



Upaya ini kembali membuahkan penghargaan berupa rekor MURI. Sebelumnya, MNC Sekuritas juga pernah mencatatkan rekor MURI, antara lain peresmian galeri investasi BEI terbanyak secara virtual dalam satu hari pada 2020.

Selanjutnya, Login Aplikasi Pasar Modal oleh Investor Terbanyak (2019), Perusahaan Sekuritas yang Membuka Cabang terbanyak dalam Setahun dengan 44 cabang sepanjang tahun 2016 (2017), dan Penciptaan Investor Saham Terbanyak pada Satu Perguruan Tinggi 3.300 Investor Saham Baru di Universitas Nusa Cendana, Kupang, Nusa Tenggara Timur (2016).

"Besar harapan kami penghargaan MURI ini dapat menjadi inspirasi serta membawa manfaat bagi masyarakat Keraton dan masyarakat seluas-luasnya. Kami juga berharap penghargaan ini dapat mendorong penciptaan investor pasar modal yang lebih masif lagi," tandasnya.
(fai)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Misbakhun Ajak Pelaku...
Misbakhun Ajak Pelaku Pasar Modal Tetap Optimistis soal Ekonomi RI
MNC Asset dan TICMI...
MNC Asset dan TICMI Teken MoU Dukung Pengembangan Pasar Modal Indonesia
Kampus Saham Edukasi...
Kampus Saham Edukasi Pasar Modal Lewat Acara Buka Puasa Bersama
Dihadiri Ratusan Investor,...
Dihadiri Ratusan Investor, MNC Sekuritas Sukses Gelar Investor Gathering 2025
BEI Apresiasi Investor...
BEI Apresiasi Investor Gathering MNC Sekuritas, Dorong Investor Lebih Rasional dalam Berinvestasi
Tips MotionTrade: Intip...
Tips MotionTrade: Intip Perbedaan Dividen Final dan Dividen Interim
Ayo Kulik Aplikasi MotionTrade...
Ayo Kulik Aplikasi MotionTrade di Webinar MotionTrade Deep Dive Bedah Fitur MotionTrade & Market Trade Vibes Bersama Sahamology
Jangan Lewatkan IG Live...
Jangan Lewatkan IG Live MNC Sekuritas dan Avrist Asset Management Mengejar Cuan Lewat RDPT!
Dapatkan Bonus Rp50.000...
Dapatkan Bonus Rp50.000 Tanpa Diundi dengan Buka RDN MNC Bank di MotionTrade!
Rekomendasi
HIPAKAD Jakbar Bagi-bagi...
HIPAKAD Jakbar Bagi-bagi Ratusan Paket Sembako dan Santunan Yatim Piatu
AHY Tunjuk Andi Mallarangeng...
AHY Tunjuk Andi Mallarangeng Jadi Ketua Dewan Pakar Demokrat 2025-2030
Kisah George Foreman,...
Kisah George Foreman, Legenda Tinju dan Alat Pemanggang
Berita Terkini
CEO Philip Morris: Keberlanjutan...
CEO Philip Morris: Keberlanjutan Ciptakan Hasil Kinerja Bisnis yang Positif
26 menit yang lalu
Berbagi Kebahagiaan...
Berbagi Kebahagiaan Ramadan, Kadin Salurkan 150 Paket Bantuan ke Anak Yatim
1 jam yang lalu
Februari 2025, Bank...
Februari 2025, Bank Mandiri Salurkan KUR Rp9,01 Triliun ke 77.500 UMKM
1 jam yang lalu
Pimpin BRICS Hadapi...
Pimpin BRICS Hadapi Perang Dagang AS, China Susun Rencana Baru
2 jam yang lalu
Tarif dan Ketentuan...
Tarif dan Ketentuan Baru Pajak BBM di Jakarta, Simak Penjelasannya
2 jam yang lalu
Travel Gelap Marak di...
Travel Gelap Marak di Musim Mudik, Waspadai Ciri dan Modusnya
3 jam yang lalu
Infografis
Usia Pensiun Prajurit...
Usia Pensiun Prajurit TNI dari Pangkat Terendah hingga Tertinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved