Masuk ITMP Flores, Ini Strategi Pengembangan Parekraf di Bumi Pancasila

Selasa, 07 Juni 2022 - 17:17 WIB
loading...
Masuk ITMP Flores, Ini Strategi Pengembangan Parekraf di Bumi Pancasila
Kota Ende di Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT) dikenal sebagai kota kelahiran Pancasila dan juga pernah menjadi lokasi pengasingan Bung Karno. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Bulan Juni begitu istimewa karena pada bulan ini bangsa Indonesia memperingati hari lahirnya Pancasila pada 1 Juni sekaligus milad proklamator RI Soekarno pada 6 Juni.

Suasana semarak pun terasa di kota Ende, Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT), kota kelahiran Pancasila yang pernah menjadi lokasi pengasingan Bung Karno.

Terlebih, tahun ini Ende kedatangan tamu istimewa yaitu presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengunjungi NTT selama tiga hari pada 1-3 Juni lalu.

Tampak lautan manusia, warga bercampur wisatawan memenuhi lokasi tempat digelarnya acara peringatan hari lahir Pancasila pada Selasa, 1 Juni 2022 lalu.



Ribuan masyarakat juga memenuhi sudut kota Ende saat Parade Kebangsaan digelar dalam rangkaian peringatan hari Pancasila.

Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) sebagai satuan kerja dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) turut mendukung rangkaian Parade Kebangsaan karena event ini juga masuk ke dalam Kharisma Event Nusantara 2022.

Direktur Utama BPOLBF Shana Fatina mengatakan, geliat pariwisata terlihat dari penuhnya kamar hotel, atraksi kebudayaan, hingga produk ekraf yang disajikan. Hal ini tentunya menjadi momentum kebangkitan pariwisata di Ende dan Pulau Flores pada umumnya.

"Dengan semakin tinggi tingkat vaksinasi bahkan Bapak Presiden sudah mengizinkan membuka masker pada kegiatan di ruang terbuka. tentunya ini menandakan kegiatan kebudayaan, festival, dan aktivitas wisata sudah bisa dilakukan dengan semakin optimal. Wisatawan pun semakin percaya diri untuk melakukan perjalanan," ujar Shana, dikutip Selasa (7/6/2022).

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1107 seconds (0.1#10.140)