Anggarkan Rp10 Miliar, Program Desa Maju Prudential Sasar Desa Mauk Tangerang

Kamis, 09 Juni 2022 - 13:15 WIB
loading...
Anggarkan Rp10 Miliar,...
Program Desa Maju Prudential Sasar Desa Mauk Tangerang. FOTO/Ist
A A A
TANGERANG - Prudential Indonesia telah menyelesaikan tahap pertama Program Desa Maju Prudential. Penyerahan tahap pertama ini sekaligus meresmikan dimulainya pembangunan rumah serta fasilitas umum tahap kedua.

Bekerja sama dengan Habitat for Humanity Indonesia, Desa Maju Prudential merupakan program unggulan Community Investment Prudential Indonesia yang sudah berjalan selama 2 tahun diperuntukkan bagi masyarakat di Desa Tanjung Anom, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.

Untuk menandai penyelesaian program tahap pertama, Prudential Indonesia melakukan serah terima 63 unit rumah beserta toilet baru yang layak, pembangunan 2 sumber air bersih beserta 272 meter sistem drainase, pemasangan 37 unit fasilitas cuci tangan portabel, penyelenggaraan Training WASH (Water, Sanitation and Hygiene) untuk 128 orang dan Training Konstruksi Dasar, Rumah Sehat untuk 51 orang, serta pendistribusian paket alat kebersihan diri untuk 617 keluarga dan voucher sembako untuk 562 keluarga.



Tahap kedua, Program Desa Maju Prudential juga turut melibatkan para relawan Prudential yang akrab dipanggil PRUVolunteers yang akan banyak terlibat dalam program tahap kedua, melanjutkan pembangunan untuk 50 rumah, 2 sumber air bersih, 25 konstruksi toilet rumah tangga, pemberian pelatihan WASH (Water, Sanitation and Hygiene) dan Konstruksi Dasar dan Rumah Sehat untuk para warga Desa Mauk.

Sementara yang berbeda dengan tahap sebelumnya, di tahap kedua ini, Program Desa Maju Prudential juga akan merenovasi fasilitas pendidikan di 2 sekolah, termasuk laboratorium komputer, toilet sekolah, perpustakaan, dan gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Presiden Direktur Prudential Indonesia Michellina L. Triwardhany mengatakan perseroan berkomitmen jangka panjang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia melalui beragam produk dan inisiatif yang dimiliki.

"Program Desa Maju Prudential merupakan salah satu dari sejumlah besar inisiatif yang kami lakukan dan berdampak langsung dalam memperbaiki kesejahteraan masyarakat, dengan total valuasi yang didistribusikan untuk tahap pertama dan kedua mencapai hampir Rp10 miliar. Untuk itulah, kami berkomitmen untuk terus melanjutkan sekaligus memperluas cakupan program ini," kata dia saat berkunjung ke Desa Mauk, Tangerang, baru-baru ini.

Program Desa Maju Prudential dimulai sejak 2 tahun lalu dan mengumpulkan total donasi sebesar Rp 2 miliar melalui partisipasi masyarakat melalui event PRURide Indonesia 2021 Virtual Ride. Pada event tersebut, Prudential Indonesia telah mendonasikan sebesar Rp2.600 untuk setiap kilometer yang dicapai oleh masing-masing peserta untuk mendukung perbaikan kesehatan dan kesejahteraan keluarga di Desa Mauk.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Nasional Habitat for Humanity Indonesia Susanto mengatakan pihaknya mendukung inisiatif Prudential Indonesia untuk membangun dan memperbaiki kehidupan keluarga berpenghasilan rendah di salah satu wilayah yang sangat membutuhkan perhatian dalam pemenuhan kebutuhan rumah layak huni, akses air bersih, dan akses sanitasi layak di Indonesia.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sambut Ramadan, KB Bank...
Sambut Ramadan, KB Bank Bagikan Takjil untuk Masyarakat Bandung
CSR Peduli Masjid KEK...
CSR Peduli Masjid KEK MNC Lido City Bergulir hingga Ramadan
Metode Budgeting Efektif...
Metode Budgeting Efektif untuk Mengatur Keuangan Anda
BNI Sekuritas Tingkatkan...
BNI Sekuritas Tingkatkan Inklusi dan Literasi Finansial lewat CSR
Prudential Syariah Himpun...
Prudential Syariah Himpun Aset Investasi Rp6,2 Triliun hingga Kuartal III/2024
Tak Hanya Beri Modal,...
Tak Hanya Beri Modal, Lembaga Ini Bantu Pengadaan Air Minum untuk Warga Gili Ketapang
Prudential Ikut Mendorong...
Prudential Ikut Mendorong Tumbuhnya Entrepreneur Muda lewat NextGen Fest
Inisiatif TJSL Asuransi...
Inisiatif TJSL Asuransi Jasindo Berbuah Penghargaan di CSR Awards 2024
Reduksi CO2, Kilang...
Reduksi CO2, Kilang Balongan Sulap 19,3 Ha Lahan Jadi Taman dan Kebun Mangga
Rekomendasi
2 Kelompok Perguruan...
2 Kelompok Perguruan Pencak Silat Tawuran di Magetan usai Halalbihalal
Barack Obama dan Michelle...
Barack Obama dan Michelle Gagal Capai Kesepakatan Cerai, Kekayaan Rp1,12 Triliun Jadi Rebutan
Dulu Menentang, Sekarang...
Dulu Menentang, Sekarang Arab Saudi Dukung Kesepakatan Nuklir Iran-AS, Mengapa?
Berita Terkini
IHSG Dibuka Hijau Hari...
IHSG Dibuka Hijau Hari Ini, Naik ke Level 6.444
11 menit yang lalu
Putin Kena Imbas Perang...
Putin Kena Imbas Perang Dagang, Seret Minyak Rusia ke Jalur Neraka
32 menit yang lalu
Rusia Derita Kerugian...
Rusia Derita Kerugian Rp6.745 Triliun, Putin Hadapi Tekanan Berat
2 jam yang lalu
Trump Kobarkan Perang...
Trump Kobarkan Perang Dagang, China Mencoba Bersikap Baik kepada Dunia
2 jam yang lalu
PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan...
PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Hijau dari 13 Fasilitas Produksi
14 jam yang lalu
Ekosistem BRI Group...
Ekosistem BRI Group Jadi Keunggulan Kompetitif Bank Raya
15 jam yang lalu
Infografis
Darurat Utang, Setiap...
Darurat Utang, Setiap Kepala di AS Menanggung Beban Rp1,6 Miliar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved