IHSG Hari Ini Diproyeksi Murung, Cermati Analisa Saham-saham Ini

Selasa, 28 Juni 2022 - 08:58 WIB
loading...
IHSG Hari Ini Diproyeksi...
IHSG hari ini diprediksi melemah terbatas. Foto/Dok Antara
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini diproyeksikan melemah terbatas pada perdagangan di pekan terakhir bulan Juni 2022.

Head of Technical Analyst Research BNI Sekuritas Andri Zakaria Siregar mengatakan, secara teknikal indeks terlihat berpeluang mengalami penurunan dan relatif terbatas dalam pola konsolidasi, dari candle bearish harami dan closed di bawah 5 day MA.

“Secara tren masih bullish, selama di atas 6.924, berpeluang menuju 7.063 - 7.163. Dominan sell power. Range breakout berada di 6.856 - 7.138,” jelas Andri dalam risetnya, Selasa (28/6/2022).



Level resistance indeks pada perdagangan hari ini diproyeksikan berada di 7.043 / 7.070 / 7.116 / 7.163. Sementara untuk level support berada di 6.999 / 6.968 / 6.924 / 6.886. Perkiraan range berada di 6.960 - 7.070.

Lebih lanjut, Research Analyst BNI Sekuritas Maxi Liesyaputra mengatakan, indeks Dow Jones Industrial Average ditutup melemah tipis 0,20%, begitu juga dengan S&P 500 yang mencatat penurunan 0,30%, sedangkan indeks Nasdaq Composite mencatat koreksi sebesar 0,72%.

“Penurunan ini terjadi seiring dengan pertimbangan investor apakah indeks telah mencapai titik terendah atau mengalami rebound sebentar setelah oversold. Adapun imbal hasil (yield) treasury AS 10 tahun mengalami penguatan,” terang Maxi.

Di sisi lain bursa Eropa mencatatkan kenaikan. Sementara sebagian bursa Asia Pasifik juga menunjukan penguatan di tengah kekhawatiran investor terhadap inflasi dan resesi.



Penguatan ini mengikuti kenaikan signifikan Wall Sreet pada Jumat lalu. Adapun bursa yang mencatat penguatan signifikan di antaranya adalah Hang Seng, Shenzen Component dan Nikkei (di atas 1%).

Andri menambahkan bahwa investor dapat mencermati saham PT Astra International Tbk (ASII) dengan rekomendasi buy di area Rp6.550-Rp6.650, dengan target di Rp6.925/Rp7.100 stop loss di bawah Rp6.250.

Kemudian saham PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) dengan rekomendasi buy Rp1.640 - Rp1.660 target Rp1.705/Rp1.645, dan stop loss di bawah Rp1.600.

Investor juga dapat mencermati saham PT Jasa Marga Tbk (JSMR) dengan rekomendasi trading buy dengan target Rp3.800/Rp3.820, dan stop loss di bawah Rp3.580.

Aksi trading buy juga bisa dilakukan pada saham PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) dengan target Rp500/Rp510 stop loss di bawah Rp480.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
10 Saham Paling Boncos...
10 Saham Paling Boncos dalam Sepekan 21-25 April 2025, Intip Daftarnya
Rapor Bursa Sepekan:...
Rapor Bursa Sepekan: IHSG Naik 3,74 Persen, Market Cap Tumbuh Rp441 Triliun
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
IHSG Akhir Pekan Dibuka...
IHSG Akhir Pekan Dibuka Hijau ke 6.660, Unilever Pimpin Top Gainers
Prabowo: Kalau Pangan...
Prabowo: Kalau Pangan Aman, Nggak Usah Takut Saham Naik Turun
Pasar Saham Menghijau,...
Pasar Saham Menghijau, IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.455
IHSG Dibuka Hijau Hari...
IHSG Dibuka Hijau Hari Ini, Naik ke Level 6.444
Investor Pantau Negosiasi...
Investor Pantau Negosiasi Tarif Impor RI, Simak Prediksi IHSG Pekan Depan
IHSG Parkir di Zona...
IHSG Parkir di Zona Merah, Dibebani Kinerja Sektor Keuangan
Rekomendasi
Justin Bieber Jadi Target...
Justin Bieber Jadi Target Penculikan, dan Pembunuhan Brutal yang Dirancang Narapidana
Purnawirawan TNI Tuntut...
Purnawirawan TNI Tuntut Penggantian Wapres Gibran, Ini Kata Ganjar Pranowo
Presiden Palestina Mahmoud...
Presiden Palestina Mahmoud Abbas Tunjuk Calon Penggantinya setelah Berkuasa 21 Tahun
Berita Terkini
United Tractors Tanggapi...
United Tractors Tanggapi Serius Soal Banjir Produk Alat Berat dari China
17 menit yang lalu
Gubernur Lemhannas Sebut...
Gubernur Lemhannas Sebut Tarif Trump Momentum Perkuat Ketahanan Ekonomi
1 jam yang lalu
Rhenald Kasali Mundur...
Rhenald Kasali Mundur dari Komut Pos Indonesia, Ini Sosok Penggantinya
1 jam yang lalu
Minggu Mager, Harga...
Minggu Mager, Harga Emas Antam Tetap di Rp1.965.000 per Gram
2 jam yang lalu
4 Negara Pemilik Cadangan...
4 Negara Pemilik Cadangan Emas Terbesar di Dunia, Intip Gudang Penyimpanannya
3 jam yang lalu
Dialog Bersama Delegasi...
Dialog Bersama Delegasi SSTC, Kementan Bangga Programnya Jadi Inspirasi Negara Lain
4 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved