Jumlah Penumpang Kereta Api Naik 42% di Semester I 2022, Terbanyak Pengguna KRL

Selasa, 19 Juli 2022 - 11:52 WIB
loading...
Jumlah Penumpang Kereta...
Jumlah penumpang kereta api mengalami peningkatan. FOTO/Istimewa
A A A
JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) melaporkan jumlah penumpang kereta api mengalami peningkatan. Berdasarkan laporan, penumpang kereta api jarak jauh di semester I 2022 sebanyak 119,8 juta pelanggan naik 42% dibanding Semester I 2021 sebanyak 84,1 juta pelanggan.

Sementara volume penumpang pada Semester I 2022 didominasi oleh pengguna KRL Jabodetabek di mana jumlahnya mencapai 89,9 juta pelanggan. Adpaun kenaikan tersebut ditunjang oleh meredanya pandemi Covid-19, tingkat vaksinasi yang semakin membaik dan relaksasi persyaratan perjalanan awal tahun.

"Kinerja angkutan penumpang KAI grup pada Semester I 2022 mengalami recovery yang signifikan. Tren positif ini menunjukkan mulai meningkatnya mobilitas masyarakat serta meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap angkutan kereta api," kata VP Public Relations KAI, Joni Martinus dalam pernyataan tertulis, Selasa (19/7/2022).

Lihat Grafis: Wajib Booster, Ini Aturan Terbaru Pengguna Kereta Api Jarak Jauh

Menurut dia guna memperluas layanan KAI tahun ini mengoperasikan kembali jalur KA Garut - Cibatu pada 24 Maret 2022. Jalur Garut - Cibatu dibuka pertama kali pada tahun 1889 dan berhenti beroperasi pada tahun 1983. "Dalam reaktivasi jalur sepanjang 19 km tersebut, juga dioperasikan kembali 3 stasiun, yaitu Stasiun Garut, Wanaraja, dan Pasirjengkol," kata dia.



Joni menambahkan pada periode Semester I 2022, KAI kembali menyelenggarakan angkutan lebaran, setelah 2 tahun vakum akibat kasus pandemi Covid-19 masih tinggi. Volume pelanggan pada Angkutan Lebaran 2022 mencapai 4,39 juta pelanggan yang diselenggarakan selama 22 hari yakni 22 April sampai dengan 13 Mei 2022. "Pencapaian tersebut telah mendekati pencapaian angkutan lebaran di tahun 2019 sebanyak 6,84 juta pelanggan," kata dia.

(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Libur Panjang Paskah,...
Libur Panjang Paskah, KAI Jual 486 Ribu Tiket KA Jarak Jauh
Libur Panjang Paskah,...
Libur Panjang Paskah, KAI Siapkan 821 Ribu Tempat Duduk untuk KA Jarak Jauh
KAI Layani 29,17 Juta...
KAI Layani 29,17 Juta Pelanggan Selama Masa Angkutan Lebaran 2025
KAI Group Angkut 16,3...
KAI Group Angkut 16,3 Juta Penumpang Selama Angkutan Lebaran 2025
Hingga H-2 Lebaran,...
Hingga H-2 Lebaran, 1,6 Juta Penumpang Sudah Mudik dengan Kereta Api
Arus Mudik 21-27 Maret,...
Arus Mudik 21-27 Maret, KAI Sudah Layani 1,2 Juta Penumpang
2,5 Juta Tiket KA Lebaran...
2,5 Juta Tiket KA Lebaran 2025 Sudah Terjual! Ini 10 Relasi Terpadat
Dukung Kelancaran Lebaran,...
Dukung Kelancaran Lebaran, KAI Jamin Distribusi BBM Aman dan Tepat Waktu
2,2 Juta Tiket KA Lebaran...
2,2 Juta Tiket KA Lebaran 2025 Ludes Terjual, Berikut Rincian dan Sisanya
Rekomendasi
BREAKING NEWS! Paus...
BREAKING NEWS! Paus Fransiskus Meninggal Dunia
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 117: Misi Mulia Lingga & Perkembangan Kandungan Arini
Black Panther 3 Ditunda,...
Black Panther 3 Ditunda, Ryan Coogler Pilih Garap Film Lain Lebih Dulu
Berita Terkini
Ekspor India Tembus...
Ekspor India Tembus Rekor Tertinggi di Tengah Tarif Baru Trump 26%
25 menit yang lalu
Menteri ATR Nusron Wahid...
Menteri ATR Nusron Wahid Kantongi Dalang Pagar Laut di Bekasi dan Sumenep
1 jam yang lalu
AS dan China Masuk 3...
AS dan China Masuk 3 Besar Negara Tujuan Ekspor Indonesia, Ini Datanya
2 jam yang lalu
Penyitaan Lahan Sawit,...
Penyitaan Lahan Sawit, Pengacara Kalteng Kirim Surat ke Presiden Prabowo
2 jam yang lalu
BPS: Neraca Dagang RI...
BPS: Neraca Dagang RI Surplus USD4,33 Miliar per Maret 2025
2 jam yang lalu
Pengusaha China Ejek...
Pengusaha China Ejek Tarif Trump: Barang Mewah di AS Dibuat dengan Cost Murah
3 jam yang lalu
Infografis
Tujuh Negara di Eropa...
Tujuh Negara di Eropa dengan Jumlah Masjid Terbanyak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved