RUPST dan RUPSLB BHIT Setujui Perubahan Strategis untuk Dukung Transformasi Bisnis

Kamis, 28 Juli 2022 - 17:54 WIB
loading...
RUPST dan RUPSLB BHIT...
BHIT akan melakukan perubahan strategis untuk mendukung transformasi bisnisnya. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - PT MNC Investama Tbk (BHIT atau MNC Group atau Perseroan) menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan ( RUPST ) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) hari ini. RUPST menyetujui Laporan Tahunan Direksi Perseroan dan laporan pengawasan Dewan Komisaris untuk Tahun Buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2021.



Sedangkan pada RUPSLB disetujui perubahan nama Perseroan dari PT MNC Investama Tbk menjadi PT MNC Asia Holding Tbk (atau nama lain yang disetujui oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia). Perubahan nama tersebut dianggap perlu untuk menyesuaikan dengan bidang usaha Perseroan serta mencerminkan perkembangan MNC Group yang saat ini telah bertransformasi menjadi perusahaan multinasional. BHIT juga telah memiliki kepemilikan atau investasi strategis pada beberapa perusahaan multinasional di luar negeri untuk melengkapi bisnis MNC Group saat ini, seperti:

Migo

Platform video sesuai permintaan (video-on-demand/ VOD) yang memungkinkan penggunanya mengunduh berbagai konten dengan akses terjangkau, dari toko-toko di lingkungan sekitar atau "warung". Didirikan oleh penemu teknologi Kindle, Barret Comiskey dan didukung oleh Temasek dan Co-Founder YouTube, Migo fokus memperluas distribusi konten digital hemat biaya bagi konsumen pasar yang luas di negara berkembang.

Trebel

Layanan musik digital dengan pertumbuhan tercepat di Amerika Latin dan merupakan layanan musik berlisensi pertama yang menghadirkan pemutaran lagu sesuai permintaan dan offline tanpa biaya kepada pengguna.

Auerbach Grayson

Broker global terbesar dalam hal jumlah perusahaan yang dicakup dan jumlah analis di dunia, Auerbach Grayson menawarkan riset global, layanan trading dan settlement, akses korporasi, penggalangan dana serta M&A lintas negara, melalui mitra lokal di lebih dari 125 negara.

BHIT akan terus berupaya mengembangkan jejak globalnya melalui inisiatif anorganik seperti investasi strategis, merger dan akuisisi, dan kemitraan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ekspansi Kedai Kopi...
Ekspansi Kedai Kopi RI Tembus Pasar Australia
Punya Modal Kuat Buat...
Punya Modal Kuat Buat Ekspansi, LUCY Siapkan Strategi di 2025
Kinerja 2024 Positif,...
Kinerja 2024 Positif, PGN Cetak Laba Bersih Rp5,4 Triliun
BTN Rombak Pengurus,...
BTN Rombak Pengurus, Jajaran Komisaris Diisi Dirjen Pajak hingga Pejabat BI
BTN Bagikan Dividen...
BTN Bagikan Dividen Rp751,83 Miliar, Setara 25% dari Laba Bersih
Bank Mandiri Sebar Dividen...
Bank Mandiri Sebar Dividen Rp43,51 Triliun, Setara 78% dari Laba
Bank Mandiri Rombak...
Bank Mandiri Rombak Jajaran Direksi dan Komisaris, Ini Susunan Manajemen Terbaru
RUPST Bank Mandiri Ganti...
RUPST Bank Mandiri Ganti Posisi Wadirut, Darmawan Junaidi Tetap Jabat Dirut
Gelar RUPST, BRI Bagikan...
Gelar RUPST, BRI Bagikan Dividen Rp51,73 Triliun dan Bersiap Lakukan Buyback Rp3 Triliun
Rekomendasi
Hadiri Peluncuran Puspa...
Hadiri Peluncuran Puspa Daya, Keluarga Korban Kekerasan Seksual Akui Advokasi Perindo Gratis
Beri Efek Jera, Hakim...
Beri Efek Jera, Hakim Penerima Suap Rp60 Miliar Harus Dihukum Maksimal
Siapa Saja Calon Paus...
Siapa Saja Calon Paus Berikutnya dan Bagaimana Proses Seleksinya?
Berita Terkini
Freeport Setor Rp7,73...
Freeport Setor Rp7,73 Triliun ke Pusat dan Daerah atas Keuntungan Bersih 2024
11 menit yang lalu
Pegadaian Hadirkan Kenyamanan...
Pegadaian Hadirkan Kenyamanan Beribadah melalui Karpet Bersih yang Terawat
51 menit yang lalu
China Mengancam Negara-negara...
China Mengancam Negara-negara yang Negosiasi Tarif dengan Trump
2 jam yang lalu
Ekspor India Tembus...
Ekspor India Tembus Rekor Tertinggi di Tengah Tarif Baru Trump 26%
3 jam yang lalu
Menteri ATR Nusron Wahid...
Menteri ATR Nusron Wahid Kantongi Dalang Pagar Laut di Bekasi dan Sumenep
3 jam yang lalu
AS dan China Masuk 3...
AS dan China Masuk 3 Besar Negara Tujuan Ekspor Indonesia, Ini Datanya
4 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved