Pembangunan Infrastruktur Dipacu, Pemerintah Siapkan Hampir Rp400 Triliun di 2023

Selasa, 16 Agustus 2022 - 17:36 WIB
loading...
Pembangunan Infrastruktur...
Pemerintah mengalokasikan anggaran belanja untuk pembangunan infrastruktur sebesar Rp392 triliun di 2023. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/hp
A A A
JAKARTA - Pemerintah memastikan akan terus memacu pembangunan infrastruktur pada tahun depan. Salah satu indikasinya adalah alokasi anggaran belanja untuk pembangunan infrastruktur yang hampir mencapai Rp400 triliun pada rancangan anggaran pendapatan dan belanja negara (ABPN) 2023.

"Pembangunan infrastruktur dianggarkan Rp392,0 triliun," kata Presiden Joko Widodo dalam Sidang Tahunan MPR RI dan Pidato Kenegaraan Presiden dalam Rangka HUT ke-77 Kemerdekaan RI dalam Sidang Bersama DPR RI-DPD RI, Selasa (16/8/2022).

Jokowi menjelaskan, pembangunan infrastruktur diarahkan untuk mendukung penguatan penyediaan pelayanan dasar, serta mendukung peningkatan produktivitas melalui infrastruktur konektivitas dan mobilitas.



Selain itu, menyediakan infrastruktur energi dan pangan yang terjangkau, andal, dan memperhatikan aspek lingkungan, serta pemerataan infrastruktur dan akses TIK.

"Untuk mendukung target percepatan pembangunan infrastruktur, strategi memadukan anggaran dengan bauran skema pendanaan akan dilakukan melalui sinergi sisi pembiayaan investasi dan belanja Kementerian/Lembaga serta meningkatkan peran swasta. Skema KPBU menjadi model pembiayaan yang terus ditawarkan," kata Jokowi.



Terpisah, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengatakan, anggaran infrastruktur pada 2023 yang sebesar Rp392 triliun tersebut lebih tinggi dari tahun ini yang sebesar Rp363 triliun.

“Belanja infrastruktur relatif lebih tinggi dalam empat tahun terakhir,” ujarnya dalam konferensi pers Nota Keuangan dan RUU APBN 2023.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Struktur Danantara Diumumkan...
Struktur Danantara Diumumkan Senin Pekan Depan, Jokowi Jadi Dewan Penasihat?
Prabowo Resmikan KEK...
Prabowo Resmikan KEK Industropolis Batang, Realisasi Investasi Sentuh Rp17,95 T
Prabowo Undang Jokowi...
Prabowo Undang Jokowi Resmikan Pabrik Emas Freeport, tapi Tidak Datang
Tol Yogyakarta-Bawen...
Tol Yogyakarta-Bawen Ditargetkan Beroperasi Sebagian Tahun Depan
Industri Semen Mortar...
Industri Semen Mortar Kian Kompetitif, Permintaan di Jabar Meningkat
Luncurkan Danantara...
Luncurkan Danantara di Istana, Prabowo Diapit Jokowi dan SBY
3 Calon Bos Danantara,...
3 Calon Bos Danantara, Ada Paman Raffi Ahmad hingga Keponakan Luhut
Daftar Proyek Tol Berpotensi...
Daftar Proyek Tol Berpotensi Mangkrak Imbas Efisiensi Anggaran KemenPU
Indonesia dan PEA Perkuat...
Indonesia dan PEA Perkuat Kolaborasi Energi Bersih dan Digitalisasi Industri
Rekomendasi
6 Drama Korea Komedi...
6 Drama Korea Komedi Romantis dengan Rating Tinggi, Bikin Baper dan Ngakak
Shopee Hadirkan Kompetisi...
Shopee Hadirkan Kompetisi Liga Shorts YouTube Shopping untuk Pacu Kreativitas Para Kreator
Belum Beruntung: Lagu...
Belum Beruntung: Lagu Batas Senja yang Merangkum Luka Cinta Anak Muda, Download Gratis Lagunya hanya di TREBEL!
Berita Terkini
Rokok Ilegal Bukan Persoalan...
Rokok Ilegal Bukan Persoalan Sepele, Potensi Kerugian Negara hingga Rp97 Triliun
41 menit yang lalu
Populix Raih Pendanaan...
Populix Raih Pendanaan Seri B Senilai Rp72 Miliar
42 menit yang lalu
Perang Dagang Kian Sengit,...
Perang Dagang Kian Sengit, AS Siap Tampar China dengan Tarif 245%
1 jam yang lalu
Setiba dari Yordania,...
Setiba dari Yordania, Mentan Langsung Sidak Bulog dan PIHC
2 jam yang lalu
Rumah BUMN SIG Dampingi...
Rumah BUMN SIG Dampingi 495 UMKM Naik Kelas, Serap 1.869 Tenaga Kerja
2 jam yang lalu
Pana Oil Indonesia Terus...
Pana Oil Indonesia Terus Perkuat Jaringan Distribusi
3 jam yang lalu
Infografis
Antisipasi Perang Besar,...
Antisipasi Perang Besar, Uni Eropa Siapkan Rp13.730 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved