BUMN Holding Asuransi Ikut Revitalisasi Pura Mangkunegaran Surakarta

Senin, 22 Agustus 2022 - 17:34 WIB
loading...
BUMN Holding Asuransi Ikut Revitalisasi Pura Mangkunegaran Surakarta
Kementerian BUMN dan Kolaborasi Indonesia Financial Group (IFG) BUMN Holding Asuransi, Penjaminan dan Investasi bersama anggota holdingnya gelar Program Relawan Bakti BUMN untuk Solo. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara ( BUMN ) dan Kolaborasi Indonesia Financial Group (IFG) BUMN Holding Asuransi, Penjaminan dan Investasi bersama anggota holdingnya gelar Program Relawan Bakti BUMN untuk Solo pada tanggal 14-17 Agustus 2022. Salah satu programnya adalah kegiatan revitalisasi Pura Mangkunegaran Surakarta sebagai bagian dari pelestarian budaya bangsa.

“Kami akan mendukung dari sisi yang sesuai, baik dalam jangka panjang maupun pendek. Akan kami kolaborasikan dengan Indonesia Financial Group (IFG) dan BUMN lainnya. Komunikasi dan koordinasi yang terjalin selama ini sudah cukup baik melihat kebutuhan Pura Mangkunegaran,” kata Asisten Deputi Bidang TJSL Kementerian BUMN RI, Edi Eko Cahyono usai Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Halaman Pura Mangkunegaran, Surakarta, Rabu (17/8).



Program Relawan Bakti BUMN merupakan program inisiasi Kementerian BUMN dalam memberikan kesempatan bagi para pegawai BUMN dari seluruh Indonesia untuk terlibat secara langsung memberikan baktinya membangun Indonesia melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

“Kolaborasi IFG bersama anggota holding dalam Kegiatan Bakti BUMN ini merupakan salah satu bentuk nyata BUMN hadir untuk masyarakat Surakarta dan diharapkan dengan kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran bahwa tanggung jawab mensejahterakan masyarakat tak semata ada di tangan pemerintah. BUMN juga memiliki andil penting melalui kegiatan TJSL dalam mendukung pemberdayaan masyarakat dan pelestarian budaya bangsa” jelas Direktur Keuangan dan Umum IFG, Rizal Ariansyah.

IFG bersama anggota holding antara lain PT Jasa Raharja, PT Askrindo, PT Jamkrindo dan PT Jasindo juga melakukan aksi yang menitikberatkan pada pendidikan, lingkungan, dan pengembangan UMKM. Selain itu relawan yang merupakan perwakilan perusahaan juga memberikan sejumlah bantuan kepada abdi dalem, di antaranya peralatan sekolah dan sepatu untuk anak para abdi dalem, peralatan hydroponik, dan renovasi MCK umum.

"Keterlibatan relawan dalam Program Bakti BUMN yang berasal dari IFG dan anggota holding mendorong semangat nilai Harmonis serta Kolaboratif yang mencerminkan dengan Budaya AKHLAK BUMN khususnya di IFG maupun di anak usaha," kata Rizal dalam keterangan tertulis, Selasa (19/8/2022).



Sementara itu, terkait dengan rencana renovasi Pura Mangkunegaran dan berbagai kegiatan dalam Bakti BUMN ini, KGPAA Mangkunegara X mengatakan, BUMN sejauh ini telah memberikan dukungan yang sangat baik.

"Mudah-mudahan dalam waktu dekat akan kami lakukan. Kami ingin menghidupkan sisi luar Mangkunegaran agar lebih aktif, lebih produktif secara menyeluruh baik untuk pariwisata maupun kegiatan kebudayaan," katanya.

Untuk diketahui, program kali ini Program Relawan Bakti BUMN akan diselenggarakan di 6 (enam) lokasi yaitu Karangasem di Bali, Bunaken di Sulawesi Utara, Badui di Banten, Surakarta di Jawa Tengah, Way Kambas di Lampung dan Anambas di Kepulauan Riau, diikuti 77 pegawai melalui kolaborasi 15 BUMN dan Yayasan BUMN Untuk Indonesia.

(akr)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5478 seconds (0.1#10.140)