Wall Street Jeblok, IHSG Hari Ini Diprediksi Lanjutkan Pelemahan

Selasa, 23 Agustus 2022 - 08:34 WIB
loading...
Wall Street Jeblok,...
IHSG hari ini diprediksi melanjutkan pelemahan. Foto/Dok Antara
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini diprediksi melanjutkan pelemahan pada sepanjang perdagangan dikarenakan sejumlah sentimen. Indeks diramal bergerak di kisaran 7.014 - 7.158.

Penasihat Asosiasi Analis Efek Indonesia (AAEI) sekaligus analis MNC Sekuritas, Edwin Sebayang mengatakan, berlanjutnya kejatuhan IHSG tidak tertahankan dalam perdagangan hari ini seiring kejatuhan indeks Wall Street.

"Dalam perdagangan Selasa ini seiring kejatuhan cukup tajam Dow Jones sebesar 1,91% dan berlanjutnya kejatuhan EIDO sebesar 1,10% di tengah pelemahan harga beberapa komoditas," papar Edwin dalam risetnya, Selasa (23/8/2022).



Selain itu, sentimen negatif lainnya berasal dari berlanjutnya kejatuhan nilai tukar Rupiah ke level 14.900-an hingga aksi menunggu besaran kenaikan harga BBM Pertalite dan Solar yang diperkirakan akan diumumkan dalam minggu ini.

"Di lain pihak, saham yang diperkirakan akan menguat dalam perdagangan Selasa ini adalah saham berbasis coal (batu bara) menyusul kembali naiknya harga coal sebesar 0,39% yang secara perlahan menuju ke level USD500," ungkapnya.



Adapun sejumlah saham rekomendasi Buy di antaranya UNTR, TOWR, BBCA, PWON, INDF, TLKM, TBIG, CPIN, LSIP. Sedangkan deretan saham rekomendasi Edwin Sebayang yang dapat menjadi pilihan antara lain sebagai berikut:

UNTR 30.200 – 33.400
TOWR 1.170 – 1.300
BBCA 7.600 – 8.400
PWON 475 - 525
INDF 6.300 – 7.000
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1703 seconds (0.1#10.140)