Teken MoU dengan Kota Busan, Binance Dorong Pengembangan Industri Blockchain

Jum'at, 02 September 2022 - 10:56 WIB
loading...
Teken MoU dengan Kota...
Ekosistem blockchain terkemuka, Binance mengumumkan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kota Busan di Korea Selatan. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Ekosistem blockchain terkemuka di dunia di balik bursa mata uang kripto terbesar berdasarkan volume perdagangan, Binance mengumumkan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kota Busan di Korea Selatan .

Sebagai bagian dari perjanjian ini, Kota Busan akan menerima dukungan teknologi dan infrastruktur dari Binance untuk pengembangan ekosistem blockchain kota dan promosi Busan Digital Asset Exchange. Bentuk kerja sama lainnya antara kedua pihak adalah berbagi buku order.



Binance berencana untuk mengembangkan dan mendorong sektor blockchain Kota Busan dalam beberapa cara di antaranya yakni memanfaatkan zona bebas peraturan blockchain Busan untuk mempromosikan inisiatif dan bisnis blockchain. Mendukung penelitian dan investasi terkait blockchain di dalam kota.

Lalu menyediakan edukasi blockchain khusus dan sumber daya online dari Binance Academy. Memajukan inisiatif yang mempromosikan kesejahteraan masyarakat melalui Binance Charity. Ditambah serta membantu penyelenggaraan Blockchain Week di Busan pada tahun 2022 (BWB 2022).

Selain itu, Binance mengungkapkan, bahwa mereka akan hadir di Busan pada akhir tahun yang diharapkan akan menjadi pendorong bagi kota ini untuk menjadi salah satu pusat digital paling dinamis di Asia Timur.

“Kami senang dapat bekerja sama dengan Kota Busan untuk menghadirkan perkembangan nyata terkait blockchain yang bermanfaat dan mendukung upaya inovasi kota," ujar CEO dan Pendiri Binance, CZ (Changpeng Zhao).



"Melalui posisi terdepan di industri dan keahlian teknologi kami, dikombinasikan dengan dukungan kuat dari Kota Busan untuk industri blockchain, kami berharap dapat membantu menumbuhkan adopsi kripto di dalam kota dan sekitarnya. Kami menantikan kerja sama erat kami dengan kota Busan untuk mendukung pembentukan bursa aset digital dan berbagai industri blockchain," sambungnya

Sementara Wali kota Busan, Heong-Joon Park mengatakan, dengan perjanjian ini membuat selangkah lebih dekat untuk membangun Busan Digital Asset Exchange sebagai platform terintegrasi global untuk aset digital.

“Dengan menjadikan Busan sebagai kota khusus blockchain yang menarik perhatian dunia, kami akan mendorong mesin pertumbuhan baru untuk ekonomi lokal dan menjadikannya pusat keuangan digital global,” tambahnya.

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Trump Masukkan Biaya...
Trump Masukkan Biaya Pasukan AS dalam Negosiasi Tarif Korea-Jepang
Tolak Kripto jadi Alat...
Tolak Kripto jadi Alat Pembayaran, Bos Bank Sentral Rusia: Sangat Fluktuatif
THR Kripto, Rayakan...
THR Kripto, Rayakan Lebaran dengan Cara Baru
MNC Life Bersama MNC...
MNC Life Bersama MNC Insurance Beri Solusi Perlindungan Finansial bagi Pelajar & Wisatawan ke Korea Selatan
Mendorong Edukasi di...
Mendorong Edukasi di Bulan Literasi Kripto 2025
Trump Sebut 5 Koin Bakal...
Trump Sebut 5 Koin Bakal Jadi Cadangan Kripto AS, Harganya Tiba-tiba Melejit 62%
Pintu Pro Futures Versi...
Pintu Pro Futures Versi Web Hadir Tingkatkan Pengalaman Investasi Aset Kripto
Bidik Pekerja Migran,...
Bidik Pekerja Migran, BSI Perluas Layanan Remitansi ke Korsel
Bagaimana Teknologi...
Bagaimana Teknologi Blockchain Bisa Mencegah Penyalahgunaan Dana CSR
Rekomendasi
Ngaku Bos Perusahaan,...
Ngaku Bos Perusahaan, IRT di Tangsel Sewa 5 Mobil Rental lalu Digadai Ratusan Juta
MA Mutasi 199 Hakim...
MA Mutasi 199 Hakim dan 68 Panitera, Terbanyak dari Jakarta
Trump Buat Tawaran Terakhir...
Trump Buat Tawaran Terakhir untuk Akhiri Perang Ukraina
Berita Terkini
Mengurai Risiko Perubahan...
Mengurai Risiko Perubahan Status Mitra Platform Menjadi Karyawan
21 menit yang lalu
Mengulik Kesepakatan...
Mengulik Kesepakatan Logam Tanah Jarang AS-Ukraina, Siapa Untung dan Apa Isinya?
48 menit yang lalu
Pertamina Regional Jawa...
Pertamina Regional Jawa Catatkan Produksi Minyak 54,2 MBOPD di 2024
1 jam yang lalu
Blokir Anggaran IKN...
Blokir Anggaran IKN Rp10 Triliun Dibuka, Proyek Tol hingga Istana Wapres Lanjut Lagi
1 jam yang lalu
Pemegang Saham BBRI...
Pemegang Saham BBRI Panen Dividen Final Senilai Rp31,4 Triliun
1 jam yang lalu
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?
2 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved