Tumbuh 29,7%, MNC Land (KPIG) Bukukan Pendapatan Rp341,8 Miliar di Semester I 2022

Senin, 05 September 2022 - 08:56 WIB
loading...
Tumbuh 29,7%, MNC Land...
MNC Land (KPIG) Bukukan Pendapatan Rp341,8 Miliar di Semester I 2022. FOTO/dok.MNC Land
A A A
JAKARTA - PT MNC Land Tbk (KPIG) mencatat kenaikan pendapatan sebesar 29,7% dari Rp 341,8 miliar pada H1-2021 menjadi Rp 443,4 miliar pada periode H1-2022. Hal ini terutama didorong oleh peningkatan pendapatan yang signifikan di segmen hotel, resor dan golf sebesar 206,3%, dari Rp 45,7 miliar menjadi Rp 140,0 miliar.

Peningkatan operasional ini membawa laba bersih pada semester I KPIG naik 18,9% dari Rp 62,9 miliar menjadi Rp 74,8 miliar, sedangkan laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk meningkat dari Rp 85,7 miliar menjadi Rp 88,1 miliar pada semester I tahun ini.

Pada bulan Juli 2022, Perseroan secara resmi mempersembahkan Park Hyatt Jakarta sebagai the modern luxury hotel dari brand Park Hyatt pertama dan satu-satunya di Indonesia dan ke 46 dunia. Park Hyatt Jakarta ini menjadi portofolio baru dari MNC Land di sektor hospitality di kawasan strategis dan terintegrasi MNC Center, Jakarta.



Park Hyatt Jakarta yang menempati 17 lantai teratas dari gedung Park Tower setinggi 37 lantai ini akan menjadi landmark ikonik baru di Jakarta, serta sebagai pilihan terbaik dalam menjawab standar pengalaman personal kaum urban Ibu Kota. Hotel ini menyediakan berbagai pilihan tipe kamar dari tipe deluxe sampai presidential suite dengan view terbaiknya Monas – landmark Kota Jakarta, serta dilengkapi fine dining, bar berkonsep rooftop, hingga beragam fasilitas & layanan terbaik lainnya.

KEK MNC Lido City merupakan kawasan yang telah resmi menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata terdekat dari Jakarta dengan pengembangan kawasan hunian, komersial, destinasi wisata, dan resor terintegrasi seluas 1.040 hektar dari total 3.000 hektar luas area di Lido, Jabodetabek. Berlokasi sekitar 60 kilometer dari Jakarta, KEK MNC Lido City dapat dicapai langsung melalui Tol Bocimi dengan waktu tempuh satu jam dari Jakarta. Berada di lokasi dengan ketinggian sekitar 600m di atas permukaan air laut dan dikelilingi oleh Gunung Salak, Gunung Gede dan Gunung Pangrango. Beberapa pengembangan yang sedang berjalan antara lain:

1. Lido Golf Course berstandar PGA

• Target penyelesaian 18 hole - Maret 2023
• Mulai penjualan membership dan private club house – H2-2022

Dirancang oleh Ernie Els, salah satu pegolf paling sukses dalam sejarah dan perancang lapangan kelas dunia, lapangan ini akan segera menjadi tujuan utama bagi pegolf dalam dan luar negeri,
dilengkapi dengan fasilitas olahraga, hiburan dan pemandangan hijau yang indah dari sekitar Bogor yang tak tertandingi di Indonesia. Di sekitar lapangan juga akan dibangun private club house dan villa yang diharapkan akan menjadi sumber penghasilan terbesar KPIG dalam 2-3 tahun ke depan.

2. Lido World Garden
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Salip IHSG, Saham TUGU...
Salip IHSG, Saham TUGU Rebound 10 Persen dalam 5 Hari
MNC Land Catatkan Kinerja...
MNC Land Catatkan Kinerja Cemerlang di 2024, Pendapatan Naik 25% dan Laba Bersih Melonjak 97%
Bluebird Raup Pendapatan...
Bluebird Raup Pendapatan Rp5,04 Triliun di 2024, Ini Pendorongnya
Beban Usaha Naik, Garuda...
Beban Usaha Naik, Garuda Indonesia Catat Rugi Rp1,15 Triliun di 2024
Kinerja 2024 Positif,...
Kinerja 2024 Positif, PGN Cetak Laba Bersih Rp5,4 Triliun
Laba Bersih BSBK Tahun...
Laba Bersih BSBK Tahun 2024 Meroket 782,82%, Intip Kinerja Lengkapnya
Bank Jatim Catatkan...
Bank Jatim Catatkan Laba Bersih Rp1,28 Triliun di 2024
Angela Tanoesoedibjo...
Angela Tanoesoedibjo Beberkan 3 Strategi MNC Group Hadapi Tantangan Bisnis
Elnusa Perkuat Pengembangan...
Elnusa Perkuat Pengembangan Bisnis Berkelanjutan di Sektor Energi
Rekomendasi
Keuskupan Ruteng Ajak...
Keuskupan Ruteng Ajak Umat Gelar Misa Arwah Mengenang Paus Fransiskus
Lyodra Kenang Momen...
Lyodra Kenang Momen Berharga Bersama Paus Fransiskus: Rest In Love Pope
Biadab! Perempuan di...
Biadab! Perempuan di Kendari Banting Bayi 6 Bulan, Rekam dan Dikirim ke Ibu Balita
Berita Terkini
Genjot Produktivitas,...
Genjot Produktivitas, AMMAN Optimalkan Inovasi Teknologi
7 menit yang lalu
APBN Maret 2025 Defisit...
APBN Maret 2025 Defisit Rp104,2 Triliun, Wamenkeu Sebut Perencanaan Keuangan yang Cermat
2 jam yang lalu
Cerminan Kartini Masa...
Cerminan Kartini Masa Kini, Ini Mantri Perempuan BRI yang Pantang Menyerah Berdayakan Pengusaha Mikro
2 jam yang lalu
Harga Emas Antam Terus...
Harga Emas Antam Terus Cetak Rekor Baru, Diramal Tembus Rp2,3 Juta per Gram
3 jam yang lalu
Waskita Ungkap Pembangunan...
Waskita Ungkap Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B rute Velodrome-Manggarai Capai 51,19%
3 jam yang lalu
Pasar Saham Menghijau,...
Pasar Saham Menghijau, IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.455
4 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved