Beri Pelatihan Barista Kopi, Sandiaga Optimistis Bisa Kurangi Pengangguran

Jum'at, 23 September 2022 - 14:30 WIB
loading...
Beri Pelatihan Barista Kopi, Sandiaga Optimistis Bisa Kurangi Pengangguran
Menparekraf Sandiaga Uno memberikan pelatihan barista dan kopi di Cianjur, Jawa Barat. FOTO/dok.Istimewa
A A A
CIANJUR - Menparekraf Sandiaga Uno memberikan pelatihan barista dan kopi di Cianjur, Jawa Barat. Kegiatan pelatihan diikuti oleh ratusan masyarakat dan siswa SMK.

Dalam pelatihan ini, Sandiaga melihat kopi di Cianjur memiliki kualitas yang baik dan potensi untuk dikembangkan.

"Di Cianjur ini kopi sangat luar biasa potensinya, baik di selatan maupun di utara, variasinya sangat banyak. Jadi kita berikan pelatihan agar kopi Cianjur ini bisa naik kelas," kata Sandiaga, Kamis (22/9/22).



Sandiaga optimistis kopi di Cianjur dapat membuka lapangan kerja di masyarakat. Ditambah dengan antusias dari kalangan anak muda. "Turunan komunitas ini menjadi tulang punggung kita untuk menciptakan 1,1 juta lapangan kerja. Saya kagum antusias teman-teman SMK dan mereka bahkan berpartisipasi sudah punya produk sendiri," ujar Sandiaga.

Beri Pelatihan Barista Kopi, Sandiaga Optimistis Bisa Kurangi Pengangguran

Salah satu peserta pelatihan, Kuncoro mengatakan sangat terkesan dengan pelatihan ini. Kuncoro sebagai salah satu guru SMK ini juga mendukung kegiatan pelatihan diikuti oleh para siswanya. "Saya sangat terkesan, kita punya ruang untuk bisa menyampaikan apa yang menjadi niat dan tujuan kita," kata Kuncoro.



Kuncoro juga berterima kasih Sandiaga sudah mendukung kopi hasil produksi siswanya. Ia optimistis produk tersebur dapat dikembangkan lebih luas. "Terima kasih Pak Sandi sangat luar biasa inspiratif, beliau begitu semangat dan kita ingin mengikuti jejak beliau terutama kepada anak didik kita, kami optimis bisa membuka lapangan kerja dan konsisten untuk mengembangkan usaha ini," ujar Kuncoro.

(nng)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1900 seconds (0.1#10.140)