Hasil Penjualan SBN SR017 di BRI Tembus Rp1,99 Triliun per September 2022

Minggu, 25 September 2022 - 11:21 WIB
loading...
A A A
Edukasi dan literasi digital merupakan salah satu fokus BRI untuk mencapai visi Champion of Financial Inclusion. Cara ini menjadi langkah BRI agar layanan digital banking, termasuk BRImo, dapat dinikmati masyarakat.

Digital Banking BRImo tercatat telah memiliki lebih dari 100 fitur dan terhubung ke berbagai aggregator/biller. Hingga akhir Agustus 2022, pengguna BRImo telah mencapai 20 juta user, dengan volume transaksi mencapai Rp1.567 triliun atau tumbuh 117% Year on Year (YoY).
Hasil Penjualan SBN SR017 di BRI Tembus Rp1,99 Triliun per September 2022

Penjualan SBN SR017 di BRI Naik 38 Persen, Minat Investor Milenial dan Gen-Z Tinggi

Imbal Hasil 5,9% Fixed Menarik Milenial dan Gen-Z ke Instrumen Investasi SBN

JAKARTA - Salah satu instrumen investasi SBN (Surat Berharga Negara), yakni Sukuk Ritel Seri SR017 yang dipasarkan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI pun sukses menarik perhatian masyarakat untuk berinvestasi.

Ditunjang oleh akses pembelian yang mudah melalui BRImo, hasil penjualan SR017 di BRI mencapai Rp1,99 triliun per 14 September 2022. Penjualan tersebut mengalami peningkatan sebesar 38% dibandingkan penjualan seri sebelumnya SBR011 senilai Rp1,44 triliun.

Direktur Bisnis Konsumer BRI, Handayani berharap kemudahan dalam pembelian dan akses terhadap SBN semakin menggugah masyarakat untuk berinvestasi dan berkontribusi terhadap pembangunan negara.

“Melalui kemudahan yang kami berikan di BRImo, BRI berharap dapat berkontribusi optimal untuk melayani berbagai kebutuhan finansial nasabah sekaligus menyukseskan penggalangan dana pemerintah melalui penjualan SBN. Ke depan, kami akan terus melakukan inisiatif lagi sehingga dapat memberikan Economic & Social Values bagi seluruh lapisan masyarakat,” ungkap Handayani dalam keterangan resminya, dikutip Minggu (25/9/2022).

Selain terdapat peningkatan dari nilai penjualan, jumlah investor SBN SR017 terus tumbuh. BRI mencatat terdapat peningkatan jumlah investor SR017 hingga 15% dibandingkan seri sebelumnya SR011.

Dilihat dari komposisi investor, penjualan SR017 ini mengalami peningkatan pada segment investor millennial dan Gen-Z mencapai 35%. Tingginya minat investor millennial dan Gen-Z dalam berinvestasi pada produk keuangan milik pemerintah ini, turut didorong oleh proses pembelian yang cepat, canggih, dan aman melalui Financial Super Apps BRImo.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1411 seconds (0.1#10.140)