Prioritaskan Produk Dalam Negeri, PLN Icon Plus Kembangkan One Stop Service Layanan Kendaraan Listrik

Sabtu, 26 November 2022 - 16:20 WIB
loading...
Prioritaskan Produk...
PLN melalui Sub Holding PLN Icon Plus memprioritaskan penggunaan produk lokal dalam ekosistem kendaraan listrik, salah satunya melalui EVDS yang terdapat di dalam aplikasi PLN Mobile. 
A A A
JAKARTA - PT PLN (Persero) melalui Sub Holding PLN Icon Plus memprioritaskan penggunaan produk lokal dalam ekosistem kendaraan listrik. Hal itu terbukti salah satunya melalui fitur Electric Vehicle Digital Services (EVDS) yang terdapat di dalam aplikasi PLN Mobile.

Manajer Manajemen Bisnis dan Produk PLN Icon Plus, Haidar Ahmad mengatakan, fitur EVDS pada aplikasi PLN Mobile hadir untuk mengintegrasikan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

"Kalau bicara bisnis kita tidak hanya bicara produknya saja, tapi kita juga harus berbicara demand-nya. Jadi kita sedang membangun Electrifying Lifestyle oleh ekosistem yang terintegrasi," ucapnya saat menjadi pembicara dalam acara Forum Group Discussion (FGD) PLN LOCOMOTION 2022 di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (24/11/2022).
Prioritaskan Produk Dalam Negeri, PLN Icon Plus Kembangkan One Stop Service Layanan Kendaraan Listrik

Haidar menjabarkan, fitur EVDS ini mencakup pembentukan komunitas, stasiun pengisian, penukaran baterai, Marketplace, Test Drive, bahkan penyewaan kendaraan listrik.

Fitur ini diharapkan dapat mendorong belanja produk dalam negeri yang berimbas pada peningkatan angka TKDN. Apalagi, aplikasi yang terintegrasi ini juga merupakan hasil karya dalam negeri.

"Alhamdulillah kami di PLN Icon Plus sudah melakukan upaya peningkatan TKDN pada ekosistem EV dari sisi teknologinya. Kami membangun sistem yang terintegrasi baik itu dari usernya maupun charger-nya itu kami bangun sendiri. Kami memulai semuanya dari nol, kami belajar bagaimana komunikasi antara sistem, server dengan charger," kata Haidar.

Menurutnya, ada beberapa komponen dari ekosistem kendaraan listrik yang memiliki potensi untuk dikembangkan di dalam negeri. Misalnya adalah material dan pengolahan kendaraannya, perakitan kendaraan, baterai, charger, pengembangan teknologi, hingga pengolahan limbah.

"Bicara TKDN kita tidak bisa bicara masing-masing, kita harus bicara bersama-sama collective action bagaimana material dan pengolahannya, bagaimana perakitannya, dan bagaimana teknologinya," tutur Haidar.
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Vietnam Bakal Bangun...
Vietnam Bakal Bangun Pabrik Mobil Listrik di Indonesia, Rosan: Mereka Sangat Serius
Dukung Ekspansi Mobil...
Dukung Ekspansi Mobil Listrik, BNI Jalin Kerja Sama dengan Geely
Siap-siap, Mobil Listrik...
Siap-siap, Mobil Listrik Bakal Menjamur Dipakai Mudik Lebaran 2025
Berapa Token Listrik...
Berapa Token Listrik yang Dibutuhkan untuk Charge Mobil Listrik Sebulan?
Moren Gandeng 1.600...
Moren Gandeng 1.600 Mitra Perluas Bisnis Rental Mobil Listrik
Bukti Mobil Listrik...
Bukti Mobil Listrik Kian Digemari, Transaksi SPKLU PLN Naik 4,2 Kali Lipat
Puncak Acara PLN Mobile...
Puncak Acara PLN Mobile EVenture 2024 Digelar Besok di Bali
Mobile EVenture 2024...
Mobile EVenture 2024 Tiba di Surabaya, PLN Akselerasi Ekosistem Kendaraan Listrik
China Serbu Pasar Mobil...
China Serbu Pasar Mobil Listrik Dunia: Berapa Subsidi yang Diberikan?
Rekomendasi
Jenderal AS Ini Sudah...
Jenderal AS Ini Sudah Tak Sabar Ingin Mengebom Iran, tapi...
Ryan Gosling Resmi Bintangi...
Ryan Gosling Resmi Bintangi Film Star Wars: Starfighter, Tayang Perdana Mei 2027
Negara-negara Arab Kecam...
Negara-negara Arab Kecam Ekstremis Israel atas Video Provokatif Penghancuran Masjid al-Aqsa
Berita Terkini
ETH Sentuh Posisi Terendah,...
ETH Sentuh Posisi Terendah, Tether Siapkan Stablecoin Baru
11 menit yang lalu
Rusia Genjot Ekspor...
Rusia Genjot Ekspor Gandum ke Afrika, Awal Tahun Tembus 11,8 Juta Ton
15 menit yang lalu
Bitcoin Stabil di Tengah...
Bitcoin Stabil di Tengah Tekanan Geopolitik dan Optimisme Kebijakan AS
19 menit yang lalu
Apakah Emas Antam Bisa...
Apakah Emas Antam Bisa Dijual di Luar Negeri? Ini Penjelasannya
35 menit yang lalu
Holding Ultra Mikro...
Holding Ultra Mikro BRI Berdayakan 14,4 Juta Wanita Pengusaha
1 jam yang lalu
Pecah Rekor Lagi, Harga...
Pecah Rekor Lagi, Harga Emas Antam Menjulang Nyaris Rp2 Juta per Gram
1 jam yang lalu
Infografis
79 Kendaraan Militer...
79 Kendaraan Militer Israel Hancur Dalam 3 Hari
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved