Kunjungi Pasar Sentul Yogyakarta, Jokowi Dapati Harga Beras Masih Naik

Minggu, 08 Januari 2023 - 20:10 WIB
loading...
Kunjungi Pasar Sentul...
Jokowi terus memantau harga bahan pangan di sejumlah daerah. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) mengecek harga sembako di Pasar Sentul, Yogyakarta, Minggu (8/1/2023). Dari pantauannya, rata-rata harga sembako stabil, hanya beras yang masih mengalami kenaikan.



"Hari ini saya berada di pasar untuk mengecek harga-harga setelah tahun baru. Saya melihat harganya masih stabil. Hanya satu, beras yang memang naik," ujar Jokowi.

Sebelumnya, saat orang nomor satu itu meninjau satu per satu pedagang di Pasar Sentul, salah satu pedagang bernama Oka mengaku bahwa sampai hari ini beras memang masih naik. Kenaikannya berkisar Rp200-500 per liter.

"Pak Jokowi tanya harga beras, saya bilang beras belum turun malah naik. Tiap naik itu Rp 200-500," kata Oka.

Jokowi berharap harga beras bisa berangsur turun sampai dengan Februari yang akan datang. Sebab, Maret sudah memasuki musim panen petani.

"Tapi saya melihat di bulan Febuari akan mulai menurun. Karena kita mulai panen," jelasnya.

Sementara untuk barang pokok yang lain seperti minyak, telur, bawang-bawangan terpantau stabil. "Kita harapkan stabilitas seperti ini tidak hanya terjadi di Yogya saja tetapi juga di pasar-pasar yang lain, di provinsi yang lain," ujar Jokowi.



Di sisi lain, Jokowi berharap setelah pencabutan PPKM, para pelaku UMKM, outlet-outlet, serta toko-toko kecil bisa semarak kembali seperti sebelum pandemi. "Kita harapkan seperti itu. Tapi kan ini baru saja kan. Baru seminggu dua minggu, saya kira efeknya akan kelihatan di bulan Febuari," tandasnya.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Deposit Tanah Jarang...
Deposit Tanah Jarang Melimpah, Trump: Rusia Berada di Belahan Bumi Paling Berharga
Rupiah Keok Lawan Dolar...
Rupiah Keok Lawan Dolar AS, Hari Ini Bertengger di Rp16.501/USD
Bank Jatim Catatkan...
Bank Jatim Catatkan Laba Bersih Rp1,28 Triliun di 2024
Harga Emas Antam Tak...
Harga Emas Antam Tak Terbendung, Hari Ini Naik Lagi ke Rp1.779.000/Gram
800 Ribu Lulusan Perguruan...
800 Ribu Lulusan Perguruan Tinggi Masih Nganggur, Menaker Ungkap Perkaranya
Harga BBM Pertamina...
Harga BBM Pertamina Bakal Diskon? Siap-siap Promo Libur Lebaran 2025
Harga Beras di 3 Negara...
Harga Beras di 3 Negara Tetangga Hampir Rp100 Ribu per Kg, Mentan Amran: Indonesia Stabil
Pasok BBM Saat Mudik...
Pasok BBM Saat Mudik Lebaran, Pertamina Pastikan Kualitasnya
Eksportir Wajib Parkir...
Eksportir Wajib Parkir DHE SDA 100%, Pelaku Industri Keuangan Perkenalkan Mekanismenya
Rekomendasi
3 Jenderal Kostrad Digeser...
3 Jenderal Kostrad Digeser Panglima TNI, Salah Satunya Sandang Pangkat Mayjen TNI
6 Hal Bikin Penasaran...
6 Hal Bikin Penasaran dari F-47 Amerika, Pengganti Jet Tempur Siluman F-22 Raptor
Saksikan Siang Ini Cahaya...
Saksikan Siang Ini Cahaya Hati Indonesia Keistimewaan Lailatul Qadar Live di iNews, Pukul 12.45 WIB
Berita Terkini
Klaster Erwela: Merajut...
Klaster Erwela: Merajut Asa dan Prestasi Bersama BRI
47 menit yang lalu
Industri Hasil Tembakau...
Industri Hasil Tembakau Butuh Perhatian Lebih Kepala Daerah
1 jam yang lalu
Deposit Tanah Jarang...
Deposit Tanah Jarang Melimpah, Trump: Rusia Berada di Belahan Bumi Paling Berharga
2 jam yang lalu
3 Negara Pemegang Bitcoin...
3 Negara Pemegang Bitcoin Terbesar di Dunia, Tertinggi Nilainya Tembus Rp277,4 Triliun
4 jam yang lalu
AS Putus Ketergantungan...
AS Putus Ketergantungan Mineral Kritis dari China, Trump Pakai Kekuatan Darurat
6 jam yang lalu
Prudential Syariah Beri...
Prudential Syariah Beri Asuransi Gratis bagi 100 Pengemudi Ojol Perempuan
13 jam yang lalu
Infografis
Pemerintah Bocorkan...
Pemerintah Bocorkan Soal Potensi Harga BBM Naik per 1 Juli Nanti
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved