IHSG Diyakini Bakal Menguji Level Psikologis 7.000

Selasa, 17 Januari 2023 - 22:21 WIB
loading...
IHSG Diyakini Bakal...
Analis menilai perkiraan itu cukup realistis mengingat posisi IHSG saat ini telah berada cukup jauh di level support-nya yang berada di posisi 6.500. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG pada Selasa (17/1/2023) berhasil ditutup positif dengan penguatan sebesar 79,28 poin atau 1,19% menuju level 6.767,34. Capaian tersebut dinilai bakal mendorong indeks untuk mulai menguji level psikologis baru di posisi 7.000.



Analis menilai perkiraan itu cukup realistis mengingat posisi IHSG saat ini telah berada cukup jauh di level support-nya yang berada di posisi 6.500. Ditutup di level 6.750 pada hari ini, yakni di posisi 6.767, pergerakan IHSG dinilai sudah bagus.

"Kita melihat bahwa level support psikologis indeks di 6.500 masih sangat kuat. Jadi level psikologis itu kan ada dua, yaitu batas bawahnya 6.500 dan batas atasnya 7.000. Nah, garis tengahnya di level 6.750. Maka dengan indeks berhasil parkir di 6.767, itu sudah cukup bagus," ujar Head of Investment PT Reswara Gian Investa, Kiswoyo Adi Joe, dalam IDX Channel 2nd Session Closing, Selasa (17/1/2023).

Dengan ditutup di atas garis tengah, lanjut Kiswyo, maka tantangan IHSG ke depan adalah menundukkan titik resistant yang menjadi level psikologis baru di posisi 7.000.



Namun, imbuh dia, tekanan baru akan semakin kuat jika IHSG tidak mampu bertahan di atas level support 6.500. Pasalnya, dengan demikian pelaku pasar akan berkesimpulan bahwa posisi pasar sedang tertekan (bearish).

"Jadi selama level 6.500 tidak jebol, maka masih aman. Jadi ujian indeks saat ini memang mencoba menundukkan level 7.000 itu tadi, karena bila level itu terlewati, maka investor bakal bilang pasar sedang bullish, yang bakal semakin mendorong aksi beli. Artinya, kenaikan indeks berpotensi bakal lebih tinggi lagi," tandasnya.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tarik Ulur Kenaikan...
Tarik Ulur Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan, Begini Kabar Terbarunya
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
Cara Daftar Koperasi...
Cara Daftar Koperasi Merah Putih, Simak Panduan Lengkapnya
Dukung Swasembada Pangan,...
Dukung Swasembada Pangan, Pengolahan Gabah Modern Garapan Waskita Hasilkan Beras Berkualitas
Indonesia Bukan Lagi...
Indonesia Bukan Lagi Tempat Parkir Kereta Bekas, Begini Kata Bos KCI
Contact Center Perusahaan...
Contact Center Perusahaan Penyedia Outsourching Beri Solusi SDM Terbaik
Rekomendasi
Miss Indonesia Monica...
Miss Indonesia Monica Kezia Sembiring akan Bawa Isu Air Bersih di Miss World 2025
Prabowo akan Luncurkan...
Prabowo akan Luncurkan BLT untuk Guru Honorer pada 2 Mei 2025, Berapa Nominalnya?
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
Berita Terkini
Tarik Ulur Kenaikan...
Tarik Ulur Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan, Begini Kabar Terbarunya
4 menit yang lalu
Profesi Penilai Didorong...
Profesi Penilai Didorong Lebih Adaptif Hadapi Era Revolusi Industri 5.0
10 menit yang lalu
Wakil ICC Indonesia...
Wakil ICC Indonesia Ikut Bahas Amandemen Rancangan Aturan Arbitrase internasional
20 menit yang lalu
Dihantam Tarif Trump,...
Dihantam Tarif Trump, Arus Modal Keluar dari Indonesia Capai Rp46,7 Triliun
45 menit yang lalu
Pengamat Ekonomi Sebut...
Pengamat Ekonomi Sebut Kinerja Korporasi Bank Jatim Positif
1 jam yang lalu
Harga Bitcoin Melesat...
Harga Bitcoin Melesat Tembus Rp1,56 Miliar, Institusi Besar Serbu Pasar Kripto
1 jam yang lalu
Infografis
Atasi Tawuran, Pemprov...
Atasi Tawuran, Pemprov Jakarta Bakal Buka 500.000 Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved