Penyaluran Kredit di Sulawesi Tengah Rp24,13 Triliun

Sabtu, 24 September 2016 - 06:17 WIB
Penyaluran Kredit di Sulawesi Tengah Rp24,13 Triliun
Penyaluran Kredit di Sulawesi Tengah Rp24,13 Triliun
A A A
JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, penyaluran kredit di Sulawesi Tengah per 31 Agustus 2016 mencapai Rp24,13 triliun, dengan porsi kredit UMKM sebesar Rp7,58 triliun. Sedangkan jumlah Agen Laku Pandai di Sulawesi Tengah per 31 Agustus 2016 sebanyak1.186 Agen Laku Pandai.

"Dalam hal asuransi pertanian, per 31 Agustus 2016, jumlah polis yang diterbitkan di Sulawesi Tengah 218 polis dengan jumlah premi yang dihimpun Rp763,4 juta serta luas sawah yang ditanggung 4.241,18 hektar," ujar Ketua Dewan Komisioner OJK, Muliaman Hadad dalam siaran pers yang diterima Sindonews, Sabtu (24/9/2016).

OJK bersama Industri Jasa Keuangan berkomitmen meningkatkan penyaluran kredit UMKM, termasuk di dalamnya Kredit Usaha Rakyat (KUR); memperluas akses Asuransi Pertanian dan Asuransi Mikro; meningkatkan jumlah dan produktivitas Agen Laku Pandai di Sulawesi Tengah.

Bersama Pemprov Sulteng, OJK juga membentuk Satuan Tugas Waspada Investasi Daerah merupakan tindaklanjut dari Nota Kesepakatan antara OJK dengan kementerian/lembaga diantaranya Polri, Kejaksaan Agung, Kementerian Perdagangan, Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kementerian Koperasi dan UKM, serta Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

Kerja sama ini ditujukan untuk mencegah dan menangani tindakan melawan hukum di bidang penghimpunan dana masyarakat dan pengelolaan investasi yang cukup meresahkan masyarakat, melalui upaya preventif, kuratif, dan represif (penegakan hukum).

"Diharapkan Satgas Waspada Investasi Provinsi Sulawesi Tengah proaktif dalam melakukan upaya preventif mencegah kerugian yang lebih besar dari masyarakat. Serta menghadirkan rasa aman bagi investor dan masyarakat yang akan berinvestasi," tandas Muliaman.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3544 seconds (0.1#10.140)