Harga Cabai Rp105 Ribu, Pedagang Campur dengan Cabai Nyaris Busuk

Jum'at, 06 Januari 2017 - 10:43 WIB
Harga Cabai Rp105 Ribu,...
Harga Cabai Rp105 Ribu, Pedagang Campur dengan Cabai Nyaris Busuk
A A A
MALANG - Awal tahun 2017, harga cabai menunjukkan geliatnya. Di pasar besar Kota Malang, Jawa Timur, harga cabai kini mencapai Rp105.000 per kilogramnya. Lonjakan harga cabai terjadi sejak akhir Desember 2016 hingga pekan pertama awal 2017, dari sebelumnya Rp95.000 per kg menjadi Rp105.000 per kg.

Kondisi ini membuat beberapa pedagang cabai di Pasar Besar Kota Malang, kesulitan menjual dagangannya. Ada beberapa lapak cabai yang nyaris utuh menumpuk setiap harinya.

Sepinya pembeli, memaksa pedagang memilih tidak menyeyok cabai dalam jumlah banyak, hanya 10 kilogram per hari. Dan itu pun terus ditambah atau dicampur dengan cabai yang belum laku sejak kemarin, yang tentunya kualitasnya tidak segar lagi, bahkan nyaris busuk. Beberapa pedagang kerap mencampur 80% cabai baru dengan 20% cabai sisa kemarin.

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Dinas Perdagangan Kota Malang, Wahyu Setianto mengaku kesulitan mengatasi mahalnya harga cabai. Kondisi harga yang mahal dikarenakan langkanya cabai dan berbarengan dengan Natal dan Tahun Baru yang mengakibatkan tingginya permintaan.

“Kami dari dinas hanya mampu sebatas mengawasi agar para tengkulak tidak memanfaatkan situasi dengan menaikkan harga seenaknya dan memberatkan bagi masyarakat,” ujarnya kepada MNC Media, Jumat (6/1/2017).

Malang sendiri merupakan kota nomor dua dengan tingkat inflasi di Jawa Timur, setelah kota Jember pada 2016. Angka inflasi di Kota Malang mencapai 0,58% dengan indeks harga konsumen (IHK) sebesar 126,35, yang disebabkan oleh volatilitas bahan makanan.
(ven)
Berita Terkait
Saingi Minyak Goreng...
Saingi Minyak Goreng dan Kedelai, Harga Cabai Melambung Tinggi
Harga Cabai Rawit di...
Harga Cabai Rawit di Gresik Tembus Rp120 Ribu Per Kilogram
Harga Cabai Mahal, Emak-emak...
Harga Cabai Mahal, Emak-emak Diminta Konsumsi Cabai Olahan dan Tanam Sendiri
Waduh! Terungkap Harga...
Waduh! Terungkap Harga Cabai Mahal karena Kena Penyakit
Harga Cabai Rawit Bikin...
Harga Cabai Rawit Bikin Pedagang Cemas Pembeli Jadi Irit
Drama Cabai Rawit Merah:...
Drama Cabai Rawit Merah: Sudah Harga Meroket, Stok Sulit Didapat Pula
Berita Terkini
PT reNIKOLA-KPNJ Teken...
PT reNIKOLA-KPNJ Teken Perjanjian BOOT Proyek CBGG di Sumut
9 menit yang lalu
Ketentuan Trading Halt,...
Ketentuan Trading Halt, Bursa Saham Bisa Kena Suspensi Jika Turun 15%
27 menit yang lalu
IHSG Sentuh Level 6.076...
IHSG Sentuh Level 6.076 usai Kehilangan 6,12 Persen, Mayoritas Sektor Berdarah-darah
46 menit yang lalu
Awan Gelap Ekonomi RI,...
Awan Gelap Ekonomi RI, Mayoritas Para Ahli Sepakat Memburuk dari 3 Bulan Lalu
1 jam yang lalu
Deretan Saham Ini Berjatuhan...
Deretan Saham Ini Berjatuhan Saat IHSG Terjun Bebas 5 Persen ke 6.146
2 jam yang lalu
Perdagangan Saham Dibekukan...
Perdagangan Saham Dibekukan usai IHSG Ambruk 5%
2 jam yang lalu
Infografis
Akhirnya, Ukraina Sepakati...
Akhirnya, Ukraina Sepakati Gencatan Senjata 30 Hari dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved