THR Wajib Dibayar Paling Lambat H-14

Rabu, 27 Mei 2015 - 15:42 WIB
THR Wajib Dibayar Paling...
THR Wajib Dibayar Paling Lambat H-14
A A A
JAKARTA - Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Hanif Dhakiri menegaskan, perusahaan harus membayar Tunjangan Hari Raya (THR) karyawan selambat-lambatnya dua pekan (H-14) sebelum hari Raya Idul Fitri. Sebelumnya, perusahaan membayarkan THR karyawan setiap satu pekan sebelum Lebaran.

"Paling lambat dua minggu sebelum hari H (pembayaran THR). Lebih cepat lebih baik. Kita imbau kepada seluruh pengusaha, industri, dan komunitas bisnis," ucapnya di Grand Sahid Jaya Hotel, Jakarta, Rabu (27/5/2015).

Dia mengatakan, untuk lebih memperjelas aturan ini, pihaknya akan membuat Peraturan Menteri (Permen) terkait pemberian THR dua pekan sebelum Lebaran.

Menurutnya, dalam peraturan tersebut pihaknya hanya berisi tentang tenggat waktu pembayaran THR yaitu dua pekan sebelum Lebaran. Sementara, mengenai besaran akan ditentukan masing-masing perusahaan sesuai penghitungan yang berlaku.

"Pembinaan itu kan dari pekerja. Lakukan pembinaan soal norma-norma ketenagakerjaan agar berjalan dengan baik, termasuk pembayaran THR disegerakan dan besarannya sesuai regulasi. Jangan ada yang tidak bayarkan (THR)," pungkasnya.
(izz)
Berita Terkait
Perusahaan Kesulitan...
Perusahaan Kesulitan Membayar THR Harus Berdialog dengan Pekerja
Ingat! Pengusaha Tidak...
Ingat! Pengusaha Tidak Boleh Telat Bayar THR Karyawan
Sudah Banyak Stimulus...
Sudah Banyak Stimulus ke Pengusaha, Jangan Sampai THR Dicicil!
Sejarah dan Makna THR...
Sejarah dan Makna THR yang Selalu Dinantikan saat Lebaran
Catat! Pengusaha Telat...
Catat! Pengusaha Telat Bayar THR Karyawan Siap-siap Kena Denda
Disnaker Bakal Tinjau...
Disnaker Bakal Tinjau Ulang Perusahaan yang Tidak Bayar THR Akibat Pailit
Berita Terkini
Smelter PT Ceria Masuk...
Smelter PT Ceria Masuk Tahap Akhir, Produksi Komersial FeNi Ditarget Akhir April
11 menit yang lalu
BEI Ungkap Alasan Ubah...
BEI Ungkap Alasan Ubah Aturan Batas Trading Halt Jadi 8%
33 menit yang lalu
China Murka! Tak Mau...
China Murka! Tak Mau Bertekuk Lutut dari Ancaman Tarif AS
1 jam yang lalu
IHSG Terjun Bebas Lebih...
IHSG Terjun Bebas Lebih 9%, BEI Langsung Aktifkan Trading Halt
2 jam yang lalu
Babak Belur, IHSG Dibuka...
Babak Belur, IHSG Dibuka Ambruk 9,19% ke Level 5.921
2 jam yang lalu
Imbas Tarif Trump 32%...
Imbas Tarif Trump 32% ke Indonesia, IHSG Diprediksi Jeblok di Bawah 6.000
2 jam yang lalu
Infografis
10 Negara yang Memiliki...
10 Negara yang Memiliki Wilayah Paling Luas di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved