Kemenkeu Suntik Rp900 Miliar Turunkan Bunga KUR

Jum'at, 26 Juni 2015 - 11:49 WIB
Kemenkeu Suntik Rp900...
Kemenkeu Suntik Rp900 Miliar Turunkan Bunga KUR
A A A
JAKARTA - Pemerintah dalam hal ini Kementerian Keuangan (Kemenkeu) akan menyuntikkan anggaran sebesar Rp900 miliar, untuk menyubsidi program kredit usaha rakyat (KUR).

Anggaran ini untuk menopang rencana pemerintah menurunkan bunga KUR dari 20% menjadi 12%. "Jadi (memberikan subsidi). Anggaranya sekitar Rp900 miliar. Ya (Bisa menurunkan bunga sampai 12%)," ujar Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro di kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Jumat (26/6/2015).

Dia menjelaskan, anggaran tersebut sudah masuk untuk jaminan dari PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo). Skema pengajuannya tidak akan berubah dari skema terdahulu. (Baca: Pemerintah Pangkas Suku Bunga KUR Jadi 12%).

"Sudah termasuk (jaminan dari Askrindo). Skemanya sepertinya enggak ada (perubahan) ya. Tapi tanya Pak Menko (Sofyan Djalil) kalau itu," imbuhnya.

Bambang mengatakan, tahun depan pemerintah menargetkan penyaluran KUR sekitar Rp30 triliun atau sama seperti 2014.‎ "Target KUR 2016 total Rp30 triliun," tandasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7882 seconds (0.1#10.140)