Rupiah Ditutup Makin Parah Siang Ini

Rabu, 12 Agustus 2015 - 12:57 WIB
Rupiah Ditutup Makin Parah Siang Ini
Rupiah Ditutup Makin Parah Siang Ini
A A A
JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada perdagangan siang hari ini turun parah, tertekan sentimen China. Yuan jatuh ke level terendah dalam empat tahun terakhir.

Posisi rupiah berdasarkan data Sindonews bersumber dari Limas pada level Rp13.886/USD. Posisi ini makin terdepresiasi dibanding penutupan kemarin di level Rp13.613/USD.

Berdasarkan data Yahoo Finance, rupiah berada di level Rp13.825/USD, dengan kisaran harian Rp13.560-Rp13.922/USD. Posisi ini melemah tajam dari posisi penutupan sebelumnya di Rp13.622/USD.

Nilai tukar rupiah berdasarkan data Bloomberg pada level Rp13.799/USD. Posisi ini melemah tajam dibanding penutupan perdagangan sebelumnya di level Rp13.607/USD.

Posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI pada level Rp13.758/USD, terkoreksi sebesar 217 poin dari posisi kemarin di Rp13.541/USD.

Anjloknya rupiah terimbas sentimen dari China yang menekan mata uang dunia. Yuan China mencapai level terendah empat tahun pada hari ini, jatuh untuk hari kedua setelah otoritas berwenang mendevaluasi yuan, yang bisa memicu kekhawatiran perang mata uang global.

Dikutip dari Reuters, yuan di pasar spot jatuh ke 6,43/USD, terlemah sejak Agustus 2011 setelah bank sentral China (PBoC) kembali melemahkan mata uangnya ke 6,3306, bahkan lebih lemah dari hari sebelumnya. Diperdagangan luar negeri yuan menyentuh 6,57.

Yuan telah kehilangan 3,5% di China dalam dua hari terakhir, dan sekitar 4,8% di pasar global. Mata uang Asia lainnya juga lebih rendah pada hari ini, dengan rupiah Indonesia dan ringgit Malaysia mencapai posisi terendah 17 tahun terakhir. Sementara dolar Australia dan Selandia Baru di posisi terendah enam tahun.

Baca:

Khawatir Perang Mata Uang, Rupiah Dibuka Terkapar

Donald Trump: Devaluasi Yuan Akan Hancurkan AS
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7441 seconds (0.1#10.140)