BKPM Gerilya Cari Notaris untuk Perizinan Tiga Jam

Jum'at, 02 Oktober 2015 - 21:15 WIB
BKPM Gerilya Cari Notaris...
BKPM Gerilya Cari Notaris untuk Perizinan Tiga Jam
A A A
JAKARTA - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) saat ini tengah bergerilya mencari notaris inhouse untuk ditempatkan di kantor BKPM dalam rangka implementasi perizinan tiga jam, yang menjadi salah satu poin dalam paket kebijakan ekonomi September II.

Kepala BKPM Franky Sibarani mengatakan, pemilihan notaris akan dilakukan secara terbuka mulai pekan depan. Rencananya, dia juga akan menayangkan iklan untuk membuka kesempatan bagi notaris yang layak bergabung dengan BKPM untuk perizinan tiga jam tersebut.

"Begini, izin investasi tiga jam kita sedang finalkan di notaris. Jadi untuk pemilihan notaris baru Senin nanti pemilihan terbukanya. Kita akan iklankan," katanya di kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Jumat (2/10/2015).

Menurutnya, pencarian notaris ini membutuhkan waktu satu pekan, sehingga diperkirakan BKPM akan mendapatkan notaris inhouse pada 19 Oktober 2015. Maka, perizinan tiga jam ini diperkirakan akhir Oktober baru bisa mulai dilaksanakan.

"Kemudian kira-kira membutuhkan waktu satu minggu dan kita perkirakan pada 19 Oktober sudah ada yang bisa ditetapkan. Karena ini kuncinya tinggal di notaris," imbuh dia.

Franky mengungkapkan, saat ini seluruh koordinasi di tingkat kementerian pendukung sudah selesai, baik untuk level Ditjen Pajak Kementerian Keuangan maupun Kementerian Hukum dan HAM.

"Karena itu satu proses yang memang harus diikuti, kemudian sedang disiapkan juga izin investasi untuk bisa langsung izin prosesnya," tandasnya.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7680 seconds (0.1#10.140)