Mengamati Properti di Jakarta, Selatan Populer, Timur Potensial

Selasa, 05 April 2016 - 19:00 WIB
Mengamati Properti di...
Mengamati Properti di Jakarta, Selatan Populer, Timur Potensial
A A A
JAKARTA - Country Manager Rumah123.com, Ignatius Untung baru-baru ini melakukan pengamatan terhadap properti di Jakarta. Wilayah selatan Jakarta masih menjadi yang populer dicari masyarakat karena kemudahan aksesnya. Sedangkan wilayah timur Jakarta, kata Untung, sangat potensial di masa datang.

"Selatan ini masih populer dikalangan orang-orang yang mau cari rumah. Sedangkan untuk di Timur, itu wilayahnya potensial sekali untuk dijadikan tempat bermukin ke depannya," kata Untung, Selasa (5/4/2016).

Pengamatan ini berdasarkan property outlook yang disusun sejak Desember 2015 kemarin. Berdasarkan pengamatan Untung, terjadi pasang surut minat properti di beberapa kawasan Jakarta, karena area yang sudah terbatas.

Daerah Jakarta Utara minatnya turun, begitu pula dengan Jakarta Pusat. Sedangkan Jakarta Barat kendati permintaan naik, tetapi tidak signifikan. Dan mereka sepakat bahwa untuk ke depannya, properti akan bergerak ke wilayah timur.

"Timur itu kita sepekati bahwa properti akan bergerak ke sana, karena timur aksesnya banyak. Tolnya bagus, LRT mau dibangun, kawasan industrinya banyak, itu akan memudahkan orang untuk mengakses ke kota," kata dia.

Adapun untuk luar Jakarta, Tangerang masih menjadi area favorit pilihan masyarakat untuk bermukim. Daerah ini juga area utama pilihan para pengembang.
(ven)
Berita Terkait
Residensial Ikonik Bergaya...
Residensial Ikonik Bergaya Skandinavia Segera Hadir di Jakarta
Koridor Timur Jakarta...
Koridor Timur Jakarta Bakal Jadi Kawasan Sunrise Industri Properti
Dorong Geliat Industri...
Dorong Geliat Industri Properti, Jakarta Surface Show Gelar Pameran Marmer
Ekonomi Makin Membaik,...
Ekonomi Makin Membaik, Pengembang Hunian Premium Optimistis Penjualan Tumbuh
Industri Properti Bangkit...
Industri Properti Bangkit di Semester Kedua
Industri Properti Bertumbuh,...
Industri Properti Bertumbuh, Pengembang Terus Hadirkan Produk Baru
Berita Terkini
Bitcoin Lampaui Google...
Bitcoin Lampaui Google dan Amazon, Masuk 5 Besar Aset Global
47 menit yang lalu
IHSG Akhir Pekan Dibuka...
IHSG Akhir Pekan Dibuka Hijau ke 6.660, Unilever Pimpin Top Gainers
1 jam yang lalu
Negosiasi Gagal, Trump...
Negosiasi Gagal, Trump Siap Berlakukan Tarif Baru Dua Pekan ke Depan
1 jam yang lalu
Tarif Tol Semarang A,B,C...
Tarif Tol Semarang A,B,C Naik Mulai 26 April, Segini Besarannya
2 jam yang lalu
China Desak AS Cabut...
China Desak AS Cabut Kebijakan Tarif Sepihak, Bantah Sudah Bicara dengan Trump
3 jam yang lalu
Jadi Inspirasi Negara...
Jadi Inspirasi Negara Lain, Delegasi SSTC Dalami Model Pemberdayaan Petani Muda Berteknologi Kementan
3 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved