Penyerapan Tenaga Kerja di Pulau Jawa Merosot

Senin, 25 April 2016 - 11:01 WIB
Penyerapan Tenaga Kerja...
Penyerapan Tenaga Kerja di Pulau Jawa Merosot
A A A
JAKARTA - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat angka penyerapan tenaga kerja di pulau Jawa menurun dari 190 ribu orang pada kuartal I/2015 menjadi 180 ribu orang pada kuartal I tahun ini.

Kepala BKPM Franky Sibarani mengatakan, realisasi investasi di pulau Jawa sebesar Rp80,7 triliun dan luar pulau Jawa sebanyak Rp65,8 triliun. "Realisasi pulau Jawa 2016 sebesar Rp80,7 triliun telah menyerap 180 ribu tenaga kerja Indonesia, untuk di luar Jawa nilainya Rp65,8 triliun dan telah menyerap Rp146 ribu tenaga kerja Indonesia," ujarnya di Jakarta, Senin (25/4/2016).

(Baca: Realisasi Investasi Kuartal I Naik 17,6% Jadi Rp146,5 Triliun)

Sementara, kata dia, penyerapan tenaga kerja di luar pulau Jawa mengalami kenaikan dari 124 ribu tenaga kerja pada kuartal I/2015 menjadi 146 ribu orang atau naik 17,1%. "Di luar Jawa terjadi peningkatan serapan tenaga kerja dari 124 ribu tenaga kerja Indonesia pada kuartal I/2015 naik jadi 146 ribu, artinya naik 17,1%," katanya.

Franky menambahkan, realisasi investasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) sebanyak Rp50,4 triliun pada kuartal I/2016 atau naik 18,6% dan menyerap 136 ribu tenaga kerja.

"Realisasi investasi PMDN Rp50,4 triliun kuartal I/2016 dan menyerap 136 ribu tenaga kerja. Dibanding 2015 naik 18,6%, jadi nilai realisasi PMDN naik nilainya dari Rp42,5 triliun pada kuartal I/2015. Serapan tenaga kerja naik 20,5% dari sebelumnya kuartal I/2015 sebanyak 113 ribu tenaga kerja Indonesia," pungkas dia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6831 seconds (0.1#10.140)