Bursa Saham Korsel Terpeleset, IHSG Terjun Bebas 89,16 Poin

Jum'at, 09 September 2016 - 16:39 WIB
Bursa Saham Korsel Terpeleset,...
Bursa Saham Korsel Terpeleset, IHSG Terjun Bebas 89,16 Poin
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada akhir perdagangan hari ini ditutup terjun bebas alias tambah melemah. Pasar saham Tanah Air hari ini ditutup melemah 89,16 poin atau 1,66% ke level 5.281,92 di tengah mayoritas bursa saham Asia melemah.

Sementara, IHSG sesi I terjungkal 57,50 poin atau 1,07% ke level 5.313,58, dan pada pembukaan tadi pagi dibuka berkurang 14,38 poin atau 0,27% ke level 5.356,70. Sementara, pada perdagangan sebelumnya, IHSG ditutup melemah 10,28 poin atau 0,19% ke level 5.371,08.

Dilansir CNBC, Jumat (9/9/2016) bursa saham Asia ditutup mayoritas lebih rendah setelah Korea Utara mengklaim uji coba nuklir kelima dan di tengah kekecewaan menyusul keputusan kebijakan Bank Sentral Eropa.

Di Jepang, Indeks patokan Nikkei 225 berakhir mendatar di level 16.965,76, menghapus kerugian awal. Sementara di Korea Selatan, Indeks Kospi berakhir turun 1,31% atau 25,86 poin ke level 2.037,87, setelah Korea Utara mengatakan uji hulu ledak nuklir miniatur dalam menanggapi ancaman dan sanksi dari bermusuhan elemen.

Saham Samsung juga membebani Indeks Kospi. Di mana saham Samsung anjlok 4,2% karena Federal Aviation Administration AS mendesak penumpang untuk tidak mengaktifkan smartphone Galaxy Note 7 selama penerbangan, bukan untuk menyimpan di bagasi karena kekhawatiran atas baterai yang rawan kebakaran.

Di Australia, Indeks S&P/ASX 200 ditutup turun 0,86% atau 46,551 poin pada level 5.339,20, terseret oleh penurunan 1,38% sektor keuangan, sebagian diimbangi oleh keuntungan di sektor energi dan material.

Pasar saham China jatuh di jam-jam terakhir perdagangan setelah diperdagangkan mendatar sepanjang sesi, dengan komposit Shanghai jatuh 0,55% atau 17,10 poin ke level 3.078,85 dan komposit Shenzhen turun 0,73% atau 15,06 poin ke level 2.035,02.

Indeks Hang Seng melawan tren, mampu naik 0,87% di perdagangan sore, setelah laporan bahwa China memungkinkan perusahaan asuransi berpartisipasi dalam saham Shanghai-Hong Kong.

Sektor saham dalam negeri pada perdagangan kahir pekan ini semuanya berada di jalur negatif. Sektor dengan pelemahan terdalam adalah sektor konsumer yang turun 2,39% disusul sektor manufaktur dan keuangan masing-masing melemah 1,84% dan 1,75%.

Adapun nilai transaksi di bursa Indonesia tercatat sebesar Rp7,70 triliun dengan 6,26 miliar saham diperdagangkan dan transaksi bersih asing minus Rp914,04 miliar dengan aksi jual asing mencapai Rp3,27 triliun, sedangkan aksi beli asing mencapai sebesar Rp2.36 triliun. Tercatat 76 saham menguat, 241 saham melemah dan 89 saham stagnan.

Saham-saham yang menguat di antaranya PT Inti Bangun Sejahtera Tbk (IBST) naik Rp335 menjadi Rp1.280, PT Bali Topwerindo Sentra Tbk (BALI) naik Rp130 menjadi Rp980, dan PT Danasupra Erapacific Tbk (DEFI) naik Rp100 menjadi Rp625.

Sementara, saham-saham yang melemah di antaranya, PT Gudang garam Tbk (GGRM) turun Rp1.325 menjadi Rp61.125, PT Panin Sekuritas Tbk (PANS) turun Rp100 menjadi Rp3.800, dan PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) turun Rp85 menjadi Rp1.695.
(izz)
Berita Terkait
Ditutup di Zona Merah,...
Ditutup di Zona Merah, IHSG Turun 14 Poin ke Level 6.112
Dipompa Penguatan 193...
Dipompa Penguatan 193 Saham, IHSG Dibuka Naik ke Level 6.116
IHSG Pagi Ini Dibuka...
IHSG Pagi Ini Dibuka Menyusut Terseret Pelemahan 142 Saham
Berakhir Perkasa, Ini...
Berakhir Perkasa, Ini 9 Fakta IHSG Dalam Sepekan
IHSG Diperkirakan Bergerak...
IHSG Diperkirakan Bergerak Tertahan di Kisaran Level 5.016-5.202
Jelang Rilis Suku Bunga...
Jelang Rilis Suku Bunga Acuan BI, IHSG Belum Akan Berubah Banyak
Berita Terkini
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
1 jam yang lalu
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
2 jam yang lalu
Dampak Tarif Trump,...
Dampak Tarif Trump, Penerimaan Bea Cukai AS Pecah Rekor Tembus Rp259 Triliun per April
2 jam yang lalu
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Pahami Aturan BPHTB Ini
3 jam yang lalu
Wamenkop Ferry Juliantono...
Wamenkop Ferry Juliantono Beberkan Enam Tugas Utama Koperasi Desa Merah Putih
4 jam yang lalu
Elnusa Petrofin Perluas...
Elnusa Petrofin Perluas Distribusi BBM Pembangkit di Kalimantan Barat
4 jam yang lalu
Infografis
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved