MNC Finance Gunakan Mobile Survey Percepat Pengajuan Pembiayaan

Jum'at, 02 Desember 2016 - 14:15 WIB
MNC Finance Gunakan Mobile Survey Percepat Pengajuan Pembiayaan
MNC Finance Gunakan Mobile Survey Percepat Pengajuan Pembiayaan
A A A
JAKARTA - PT MNC Finance telah menggunakan Mobile Survey, suatu cara dalam hal untuk mempercepat mekanisme survey pengajuan pembiayaan dari konsumen. Di mana saat ini sudah ada 21 kantor cabang MNC Finance yang telah uji coba menjalankan metode Mobile Survey.

(Baca: MNC Finance Gelar Rakernas 2017)

Direktur Utama MNC Finance Suhendra Lie mengatakan, dalam mendorong alternatif pembiayaan, perusahaan bekerja sama dengan PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP). Kerja sama keduanya diharapkan bisa meningkatkan jumlah penyaluran pembiayaan.

"Sementara untuk alternatif pendanaan pembiayaan, MNC Finance menggandeng kerja sama dengan MNC Bank untuk menyalurkan pembiayaan joint financing yang diharapkan dapat meningkatkan skala pembiayaan menjadi lebih besar," ujarnya di Jakarta, Jumat (2/12/2016).

Perusahaan, kata dia, masih fokus kepada pembiayaan yang menyasar konsumen nonbankable. Seperti pedagang makanan dan usaha bengkel.

"Pembiayaan KPR dengan pokok pembiayaan maksimal Rp350 juta, kami akan tetap fokus pada segmen konsumen nonbankable but feasible seperti warung soto yang memiliki tempat jualan permanen, pemilik bengkel sepeda motor dan lain-lain," katanya.

Menurut Suhendra, jumlah masyarakat di Indonesia yang membutuhkan rumah masih besar. Sehingga, keberadaan multi finance dapat membantu mereka yang tidak terjangkau oleh bank.

"Masih banyak masyarakat dalam kelompok ini yang membutuhkan rumah tapi belum terjangkau oleh bank," pungkas dia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5231 seconds (0.1#10.140)