Bos BEI Minta Menkeu Desak 52 Perusahaan Asing Kakap IPO di RI

Kamis, 05 Januari 2017 - 12:22 WIB
Bos BEI Minta Menkeu...
Bos BEI Minta Menkeu Desak 52 Perusahaan Asing Kakap IPO di RI
A A A
JAKARTA - Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Tito Sulistio mengungkapkan, ada 52 perusahaan asing kelas kakap yang mengambil untung di Indonesia, salah satunya PT Freeport Indonesia (PTFI).

Tito mengatakan, puluhan perusahaan itu hanya terkonsentrasi untuk mengeruk kekayaan dari Indonesia tanpa berusaha membagi keuntungan ke investor melalui pasar saham.

(Baca: Bos BEI Minta Presdir Freeport Agar Segera IPO)

"Ada 52 perusahaan kasih ke Bu Ani (Menkeu Sri Mulyani), tolong Bu listed di sini, salah satunya ya (Freeport). Saya kasih daftarnya ke Bu Sri Mulyani," ujarnya di Jakarta, Kamis (5/1/2017).

Saat bertemu Sri Mulyani, Tito juga melaporkan kondisi pasar modal Indonesia saat ini. Di mana, harus didorong privatisasi dari perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) supaya tidak bergantung dengan Penyertaan Modal Negara (PMN).

"Ya laporan hal sama mengenai pasar modal, saya laporkan posisinya dan privatisasi dengan SMI (Sri Mulyani), salah satunya privatisasi daripada minta PMN. Laporan saya apa adanya, data kita bagus harus ada produk dan development," kata dia.

Tito juga minta tolong ke Sri Mulyani agar pemerintah dapat menyuruh dengan tegas ke 52 perusahaan asing itu untuk listing di pasar modal Tanah Air. Karena, jika semuanya melakukan itu akan diperoleh dana besar hingga Rp400 triliun.

"Saya minta tolong tidak elok pendapatan, aset lo di sini listed di luar negeri, dana pensiun harus nikmati ini. Saya minta tolong pemerintah paksa mereka listed, size-nya total-total Rp300 triliun sampai Rp400 triliun, 52 itu gede-gede, mereka listed ada di Singapura, Malaysia, Sidney, dan New York," ujarnya.
(izz)
Berita Terkait
BEI Tutup Kode Domisili...
BEI Tutup Kode Domisili Investor, Intip Penjelasannya!
Besok 5 Perusahaan Ini...
Besok 5 Perusahaan Ini Berebutan Cari Duit di Pasar Modal
6 Perusahaan Masuk Bursa...
6 Perusahaan Masuk Bursa Pekan Ini, Ada SMIL hingga JATI
Sebanyak 29 Perusahaan...
Sebanyak 29 Perusahaan Siap IPO, Mayoritas Kelas Menengah
40 Perusahaan Antre...
40 Perusahaan Antre Rights Issue, Incar Dana hingga Rp24,44 Triliun
BEI Tegaskan Emiten...
BEI Tegaskan Emiten Tercatat Telah Penuhi Persyaratan
Berita Terkini
Unilever Indonesia Masuk...
Unilever Indonesia Masuk IDXHIDIV20, Catat Yield Dividen Tertinggi Sepanjang Sejarah
5 menit yang lalu
Impor Batu Bara China...
Impor Batu Bara China dari Rusia Melesat 6% pada Maret, Indonesia Turun Tajam
34 menit yang lalu
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
10 jam yang lalu
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
10 jam yang lalu
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
11 jam yang lalu
LG Batal Bangun Pabrik...
LG Batal Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di RI, Menteri Rosan Ungkap Penggantinya
11 jam yang lalu
Infografis
Intelijen AS Minta ISIS...
Intelijen AS Minta ISIS Serang Pangkalan Militer Rusia di Suriah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved