Mahalnya Cabai Rawit Merah Ikut Mendongkrak Harga Cabai Lainnya
A
A
A
KUNINGAN - Kegagalan panen cabai rawit merah di kalangan petani serta berkurangnya pasokan dari sentra distributor, membuat cabai rawit merah langka di sejumlah pasar di Kuningan, Jawa Barat.
Kondisi ini membuat harga si pedas semakin menyengat bagi masyarakat. Pasar tradisional pun mematok harga cabai rawit merah hingga Rp150.000 per kilogram (kg). Kenaikan harga cabai rawit merah pun ikut mengerek harga cabai lainnya.
Seperti cabai rawit hijau yang semula dijual Rp50.000 per kg naik menjadi Rp100.000 per kg. Sementara harga cabai merah yang tadinya Rp35.000 per kg menjadi Rp50.000 per kilogramnya.
Tatang, seorang pedagang bakso yang kerap membeli cabai untuk dagangannya, terpaksa mengurangi belanja cabai. Biasanya membeli 2-3 kilogram cabai, kini hanya membeli satu kilogram saja. Bahkan ia terpaksa membeli cabai kering karena harga cabai rawit terus melambung.
Sementara itu, Juju, seorang pedagang cabai di Kuningan, mengatakan mahalnya harga cabai merah bukan karena pedagang mengambil keuntungan tinggi dari kelangkaan. Namun karena pasokan dari distributor yang berkurang.
“Harapan saya sih agar pemerintah menstabilkan harga cabai. Karena cabai kan kebutuhan pokok sehari-hari untuk memasak,” ujarnya kepada MNC Media, Minggu (12/2/2017).
Kondisi ini membuat harga si pedas semakin menyengat bagi masyarakat. Pasar tradisional pun mematok harga cabai rawit merah hingga Rp150.000 per kilogram (kg). Kenaikan harga cabai rawit merah pun ikut mengerek harga cabai lainnya.
Seperti cabai rawit hijau yang semula dijual Rp50.000 per kg naik menjadi Rp100.000 per kg. Sementara harga cabai merah yang tadinya Rp35.000 per kg menjadi Rp50.000 per kilogramnya.
Tatang, seorang pedagang bakso yang kerap membeli cabai untuk dagangannya, terpaksa mengurangi belanja cabai. Biasanya membeli 2-3 kilogram cabai, kini hanya membeli satu kilogram saja. Bahkan ia terpaksa membeli cabai kering karena harga cabai rawit terus melambung.
Sementara itu, Juju, seorang pedagang cabai di Kuningan, mengatakan mahalnya harga cabai merah bukan karena pedagang mengambil keuntungan tinggi dari kelangkaan. Namun karena pasokan dari distributor yang berkurang.
“Harapan saya sih agar pemerintah menstabilkan harga cabai. Karena cabai kan kebutuhan pokok sehari-hari untuk memasak,” ujarnya kepada MNC Media, Minggu (12/2/2017).
(ven)