Penjualan Ritel Amerika Serikat Meningkat 5,6%

Rabu, 15 Februari 2017 - 22:03 WIB
Penjualan Ritel Amerika Serikat Meningkat 5,6%
Penjualan Ritel Amerika Serikat Meningkat 5,6%
A A A
WASHINGTON - Penjualan ritel di Amerika Serikat naik tajam pada Januari 2017. Pembelian produk rumah tangga, elektronik, dan berbagai barang lainnya ini menunjukkan bahwa permintaan domestik mulai meningkat dan menimbulkan optimisme pada pertumbuhan ekonomi kuartal I 2017.

Melansir dari Reuters, Rabu (15/2/2017), Departemen Perdagangan AS mengatakan penjualan ritel pada Januari 2017 meningkat 0,4% dibanding Desember kemarin. Sementara itu, secara tahunan, penjualan ritel di Negeri Paman Sam meningkat 5,6% dibanding periode Januari 2016.

Angka ini melebihi dari ekspektasi banyak ekonom sebelumnya. Para ekonom yang disurvei oleh Reuters, memperkirakan penjualan ritel berdetak naik 0,1%. Dan meningkatnya penjualan ritel ini seiring dengan kenaikan tenaga kerja dan pertumbuhan upah.

Data penjualan ritel ini membuka jalan bagi setidaknya dua kenaikan suku bunga dari Federal Reserve pada tahun ini. Seperti dilansir BBC, Rabu (15/2/2017) Yellen yang berbicara kepada Kongres mengatakan penundaan kenaikan suku bunga tidak bijaksana dan bisa membuat Fed harus bergerak terlalu cepat untuk menimbulkan risiko resesi keuangan.

Bank sentral AS telah mencanangkan tiga kenaikan tarif suku bunga pada tahun ini. The Fed menaikkan suku bunga pada Desember lalu sebesar 25 basis poin ke kisaran 0,50% menjadi 0,75%. Januari lalu, penjualan elektronik dan peralatan toko di AS melonjak 1,6%, kenaikan terbesar sejak Juni 2015, setelah jatuh 1,1% pada Desember 2016.

Adapun penjualan di toko-toko bahan bangunan meningkat 0,3%. Penjualan di toko pakaian melonjak 1,0%, kenaikan terbesar dalam waktu hampir setahun. Penjualan di department store naik 1,2%, kenaikan terbesar sejak Desember 2015.

Kenaikan penjualan department store ini melemahkan penjualan eceran secara online yang dipimpin oleh Amazon. Penjualan eceran secara online tidak berubah dari bulan lalu, setelah melonjak 1,9% pada Desember.

Sementara itu, penerimaan di restoran dan bar meningkat 1,4% dan penjualan barang olahraga dan toko hobi melonjak 1,8%. Namun penerimaan di dealer mobil turun 1,4%, setelah melonjak 3,2% pada Desember.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6164 seconds (0.1#10.140)