Buka Rakornas TPID 2017, Jokowi Minta Daerah Tekan Inflasi

Kamis, 27 Juli 2017 - 11:17 WIB
Buka Rakornas TPID 2017,...
Buka Rakornas TPID 2017, Jokowi Minta Daerah Tekan Inflasi
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) 2017. Dengan memukul gong tiga kali, Jokowi meresmikan pembukaan Rakornas TPID 2017 yang dihadiri gubernur, bupati, dan wali kota seluruh daerah di Indonesia.

(Baca Juga: Gubernur BI Klaim Inflasi 2016-2017 Terendah sejak 2010)

Dalam sambutannya, mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengungkapkan, kunci mengelola ekonomi baik di tingkat kabupaten, kota, provinsi maupun di tingkat negara adalah pertumbuhan ekonomi dan inflasi. Sebab itu, dia menekankan daerah dapat menjaga pertumbuhan ekonomi dan menekan inflasi ke tingkat yang rendah.

"Bagaimana meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan bagaimana menekan inflasi serendah-rendahnya," kata dia di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Kamis (27/7/2017).

Mantan wali kota Solo ini bersyukur sebab Indonesia mampu mempertahankan inflasi di level rendah. Menurutnya, capaian ini hasil kerja sama antara pemerintah pusat, pemerintah daerah dan Bank Indonesia (BI).

"Alhamdulillah, tadi sudah disampaikan Gubernur BI pada 2015 inflasi kita berada di angka 3,35%. Kemudian, di 2016 3,02% dan di kuartal satu berada pada angka kisaran 4%. Artinya kita sudah mulai masuk ke era inflasi rendah di negara kita. Ini berkat saudara semuanya yang tahu betul apa itu fungsi inflasi," terang Jokowi.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1052 seconds (0.1#10.140)