MNC Finance Beri Penghargaan Agen Terbaik dan Berprestasi

Selasa, 30 Januari 2018 - 09:09 WIB
MNC Finance Beri Penghargaan Agen Terbaik dan Berprestasi
MNC Finance Beri Penghargaan Agen Terbaik dan Berprestasi
A A A
JAKARTA - PT MNC Finance menyelenggarakan acara Awarding dan Dinner di Best Western Mangga Dua Hotel. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan baik, serta sebagai bentuk apresiasi kepada para agent yang berprestasi agar dapat memotivasi agent-agent lainnya.

“Kami bekerja sama dengan agent untuk memperluas layanan dan jangkauan di seluruh Indonesia. Para agent tersebut sangat berperan penting dalam perkembangan MNC Finance, khususnya produk MNC Express SAKU,” kata Presiden Direktur MNC Finance Suhendra Lie.

Para agent terbaik tersebut, lanjutnya, dianugerahi total hadiah senilai Rp500.000.000. “Selain memberikan penghargaan, kami juga memberikan tour reward ke Bali. Untuk tahun 2018 ini, kami akan mengajak agent yang berprestasi untuk liburan ke Lombok atau Korea Selatan sesuai dengan kontribusi yang diberikan kepada MNC Finance,” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, untuk menunjang kinerja bersama dengan para agent, MNC Finance juga meluncurkan aplikasi baru yang bernama i-Track. “Untuk menjaga hubungan kami dengan agent tetap berjalan dengan baik dan meningkatkan komunikasi serta kepercayaan dari masing-masing pihak, kami meluncurkan aplikasi yang dapat menunjang kinerja bersama. Aplikasi tersebut bernama i-Track,” terang Suhendra.

Seperti diketahui, MNC Finance adalah perusahaan yang berada dalam naungan MNC Group yang menawarkan jasa pembiayaan dengan jaringan hampir di seluruh Indonesia. MNC Finance memfokuskan dua jenis pembiayaan Consumer yaitu rumah dan Otomotif.

Di pembiayaan KPR, perseroan fokus di pembiayaan Rumah Bekas, KPR FLPP, Multiguna dengan Jaminan Sertifikat Rumah. Sedangkan, di pembiayaan Otomotif berupa pembiayaan kendaraan roda empat bekas baik itu Passenger maupun Commercial serta Multiguna dengan jaminan BPKB Mobil.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7425 seconds (0.1#10.140)