Bank Mandiri Syariah Cetak Laba Bersih Rp365 Miliar

Kamis, 08 Maret 2018 - 15:24 WIB
Bank Mandiri Syariah...
Bank Mandiri Syariah Cetak Laba Bersih Rp365 Miliar
A A A
JAKARTA - PT Mandiri Syariah (BSM) membukukan laba bersih tahun 2017 sebesar Rp365 miliar, naik 12,22% dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp325 miliar.

Pertumbuhan laba ini didorong oleh meningkatnya margin bagi hasil bersih dan fee based income pada 2017 yang mencapai Rp701 miliar atau tumbuh 14,35% menjadi Rp5,58 triliun secara tahunan.

Direktur Utama Mandiri Syariah Toni EB Subari mengatakan, margin bagi hasil bersih BSM meningkat 15,35% menjadi Rp4,64 triliun dibanding tahun sebelumnya Rp4,02 triliun.

"Pertumbuhan margin bagi hasil bersih tersebut didorong oleh pertumbuhan pembiayaan dan perbaikan kolektibilitas pembiayaan," ujarnya di Jakarta, Kamis (8/3/2018).

Di sisi lain, perusahaan dapat mengendalikan biaya overhead yang naik hanya 0,26%. Sementara, laba operasional meningkat 42,93% menjadi Rp2,30 triliun.

Toni menambahkan, akhir 2017, perusahaan induk yakni PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) menyuntikkan setoran modal sebesar Rp500 miliar, sehingga posisi modal disetor perusahaan pada tahun 2018 ini hampir Rp3 triliun.

Dengan penambahan modal tersebut maka rasio kecukupan modal (Capital Adequacy Ratio/CAR) Bank Syariah Mandiri kini mencapai 15,86%, meningkat 1,85% dibanding periode sebelumnya 14,01%.

"Ke depannya Mandiri Syariah akan terus mempertajam target segmen, memperbaiki bisnis model dan penyempurnaan kualitas layanan. Kami juga bersyukur dapat bersinergi dengan induk perusahaan di dalam penetrasi pasar salah satunya melalui Layanan Syariah Bank (LSB) di outlet Bank Mandiri," pungkasnya.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0783 seconds (0.1#10.140)