Joko Supriyono Kembali Pimpin Gapki

Sabtu, 17 Maret 2018 - 04:10 WIB
Joko Supriyono Kembali...
Joko Supriyono Kembali Pimpin Gapki
A A A
JAKARTA - Joko Supriyono dipastikan kembali memimpin Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) periode 2018-2023. Wakil Direktur Utama PT Astra Agro Lestari Tbk ini terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Nasional (Munas) Gapki Ke-X yang berlangsung di Hotel Fairmont Jakarta, Jumat (16/3/2018).

Proses aklamasi diawali dengan pemilihan tim formatur. Dalam proses pemilihan tim formatur, ada lima calon nama yang muncul berdasarkan pilihan anggota Gapki yaitu Joko Supriyono (769 suara), Mustafa Daulay (346 suara), Kacuk Sumarto (345 suara), Eddy Martono (274 suara), dan Susanto Yang (270 suara).

Setelah diperoleh tim formatur, dalam prosesnya empat anggota Tim Formatur yaitu Mustafa Daulay, Kacuk Sumarto, Eddy Martono, dan Susanto tidak bersedia maju sebagai calon Ketua Tim Formatur. "Maka otomatis yang menjadi Ketua Formatur (Ketua Umum) Gapki adalah Joko Supriyono," kata Tofan Mahdi, juru bicara Gapki.

Dalam Musyawarah Nasional ke-X Gapki diputuskan pula lama waktu kepengurusan, diubah dari tiga tahun menjadi lima tahun.
(ven)
Berita Terkait
Lahirkan Santripreneur...
Lahirkan Santripreneur bidang Perkebunan, Wapres Minta Pengusaha Sawit Gandeng Ponpes
Gapki: Pasar Tradisional...
Gapki: Pasar Tradisional Mulai Pulih dan Memberi Harapan
Perusahaan Pengendali...
Perusahaan Pengendali Hama Tanaman Sawit Unjuk Gigi di Ajang IPOC 2023
3,3 Juta Hektare Lahan...
3,3 Juta Hektare Lahan Sawit Diputihkan, Gapki Minta Jangan Dikesankan Enak Sekali
Dongkrak Ekspor Minyak...
Dongkrak Ekspor Minyak Sawit, Jadikan Perdagangan Panglima
Gapki Bentuk Satgas...
Gapki Bentuk Satgas Percepatan Peremajaan Sawit Rakyat
Berita Terkini
Kereta Cepat Whoosh...
Kereta Cepat Whoosh Sediakan 800 Ribu Tiket Selama Musim Lebaran 2025
3 jam yang lalu
Platinum Cineplex Ekspansi...
Platinum Cineplex Ekspansi Bisnis ke Kawasan BSD City
3 jam yang lalu
Resesi Amerika Makin...
Resesi Amerika Makin Dekat? Inflasi Diramal Sentuh Level Tertinggi sejak 1991
4 jam yang lalu
Alamtri Resources Gelar...
Alamtri Resources Gelar Buka Puasa Bersama 1.000 Anak Yatim
4 jam yang lalu
Dukung BI, QRIS Tap...
Dukung BI, QRIS Tap Bisa Dipakai lewat Wondr by BNI
4 jam yang lalu
25 Korporasi Raksasa...
25 Korporasi Raksasa Antre IPO hingga Pertengahan Maret, Berikut Rinciannya
7 jam yang lalu
Infografis
Trump Tuntut Ukraina...
Trump Tuntut Ukraina Bayar Kembali Rp8.184 Triliun kepada AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved