Akses Langsung ke Dukcapil Bikin Nasabah MNC Bank Makin Nyaman

Jum'at, 23 Maret 2018 - 19:06 WIB
Akses Langsung ke Dukcapil Bikin Nasabah MNC Bank Makin Nyaman
Akses Langsung ke Dukcapil Bikin Nasabah MNC Bank Makin Nyaman
A A A
JAKARTA - PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) menyatakan, pendataan nasabah perbankan bisa lebih cepat dengan menggunakan e-KTP melalui kerja sama dengan Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Perdagangan. Presiden Direktur MNC Bank Benny Purnomo mengatakan, hal ini membuat proses pengkinian data maupun pendataan berjalan lebih cepat, sehingga meningkatkan kenyamanan ratusan ribu nasabah MNC Bank.

“Dengan terbukanya akses langsung ke Dukcapil ini, kami dapat lebih gencar melakukan peningkatan pelayanan dan fasilitas, serta menawarkan berbagai inovasi yang tentunya dapat berkontribusi terhadap pertumbuhan dana pihak ketiga dan kredi tahun 2018 di kisaran 9-12%,” kata Benny di Jakarta, Jumat (23/3/2018).

(Baca Juga: MNC Bank Gandeng Dukcapil Validasi Data Nasabah
Selain itu, Benny menyampaikan, hal tersebut juga dapat mendukung pengembangan produk dan layanan, di mana ke depannya, nasabah bisa melakukan registrasi secara online dan langsung terverifikasi dengan data dari Dukcapil.

"Jadi, ketika buka rekening masukkan nomor KTP untuk cek keabsahan data ke Dukcapil, bagaimana datanya. Ini untuk peningkatan layanan dari sisi keamanan karena keamanan jadi hal mendasar di perbankan," pungkasnya.

Setelah berjalannya kerja sama ini, seluruh kantor MNC Bank yang berjumlah 67 kantor cabang, kantor cabang pembantu, dan kantor kas dari Medan hingga Makassar dapat memanfaatkan database kependudukan yang akurat.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6441 seconds (0.1#10.140)