Tingkatkan Kinerja dan Sinergi BUMN, Pelni Dapat Apresiasi

Kamis, 27 September 2018 - 22:20 WIB
Tingkatkan Kinerja dan Sinergi BUMN, Pelni Dapat Apresiasi
Tingkatkan Kinerja dan Sinergi BUMN, Pelni Dapat Apresiasi
A A A
JAKARTA - PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau Pelni terus mengembangkan layanannya dalam menyediakan jasa transportasi laut, yakni angkutan penumpang dan barang antar pulau. Saat ini, perusahaan mengoperasikan 26 kapal penumpang, 46 kapal perintis, 6 kapal barang tol laut dan satu kapal ternak.

Pelni tidak terbatas melayani rute komersial, tetapi juga melayani pelayaran dengan rute pulau-pulau kecil terluar. Saat ini, kapal Pelni menyinggahi 95 pelabuhan kapal penumpang dan lebih dari 300 pelabuhan kapal perintis.

Pelni juga memiliki 46 kantor cabang dan dilayani di 400 travel agen yang tersebar di seluruh Indonesia. Mereka terus meningkatkan layanannya dengan kualitas SDM terbaik.

Tak heran, Pelni mendapatkan penghargaan dalam ajang Infobank 9th BUMN Award 2018 kategori BUMN Angkutan Udara, Darat dan Laut dengan predikat BUMN "Sangat Bagus" atas Kinerja Keuangan Tahun 2017.

"Penghargaan ini merupakan keberhasilan seluruh karyawan dan kerja keras mereka pada 2017, sehingga Pelni mendapatkan Kategori Sangat Bagus. Penghargaan ini didedikasikan untuk seluruh karyawan," ujar Direktur Usaha Angkutan Penumpang Pelni OM Sodikin dalam siaran persnya, Kamis (27/9/2018).

Dia menyebutkan, kerja keras BUMN memberikan stimulus bagi Pelni. Sinergi yang baik berhasil meningkatkan kinerja perusahaan. "Kerja keras setengah mati tidak boleh sia-sia. Infobank mendorong BUMN meningkatkan GCG (good corporate governance (GCG)," katanya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7390 seconds (0.1#10.140)