Pengembang Bidik Konsumen Daerah

Rabu, 31 Oktober 2018 - 13:20 WIB
Pengembang Bidik Konsumen Daerah
Pengembang Bidik Konsumen Daerah
A A A
SINAR Mas Land, salah satu pengembang properti di Indonesia, pada beberapa hari lalu meluncurkan kluster Hayfield di kawasan Grand City Balikpapan.

Sementara Intiland melakukantopping off Graha Golf Surabaya. Kluster terbaru Sinar Mas Land merupakan kluster hunian ke-4 Grand City Balikpapan yang dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan generasi milenial dan pasangan baru untuk memiliki hunian pertama.

Kluster Hayfield memanjakan kehidupan penghuninya dengan harga yang sangat terjangkau dan kemudahan sistem pembayaran DP untuk menjawab keraguan untuk memiliki hunian bagi milenial dan pasangan muda.

Selain menawarkan kemudahan, Grand City Balikpapan juga menawarkan lingkungan hijau yang asri bagi para penghuninya.

Konsep hijau yang ditawarkan merupakan wujud kepedulian Grand City Balikpapan terhadap kenyamanan hidup penghuni yang selaras dengan kelestarian lingkungan Kota Balikpapan.

Kluster Hayfield akan dibangun di atas lahan seluas 7,2 hektare, dengan desain arsitektur minimalis modern dan tata ruang lingkungan yang selaras dengan lingkungan hijau.

Untuk mengakomodasi aspirasi milenial yang semakin menyadari pentingnya keberlangsungan alam, Grand City Balikpapan mengembangkan perumahan bersinergi dengan alam dan terhubung dengan berbagai fasilitas terbaik.

Konsep yang diusung oleh Grand City disesuaikan dengan kehidupan pusat kota yang sibuk dan dinamis, namun tetap mengedepankan kelestarian lingkungan hijau.

Franky Najoan, CEO East Indonesia Sinar Mas Land, mengatakan, Sinar Mas Land menghadirkan hunian yang mampu memenuhi kebutuhan dan perkembangan kehidupan masyarakat Balikpapan, Kalimantan Timur.

Khususnya profile customer masyarakat milenial atau pasangan baru, kluster Hayfield menjawab kebutuhan masyarakat berpenghasilan 8-10 juta/bulan dengan adanya kemudahan membayar DP yang merupakan tantangan utama bagi calon pembeli rumah.

Kluster Hayfield didesain khusus untuk menunjang kehidupan milenial yang dinamis dan modern namun serasi dengan alam.

“Dengan fasilitas perekonomian yang lengkap di kawasan Grand City, kami berusaha untuk memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi para penghuni untuk membangun kehidupan yang lebih baik bersama Sinar Mas Land,” paparnya.

Sebagai pengembang yang peduli terhadap kehidupan masyarakat di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Sinar Mas Land menghadirkan hunian yang dilengkapi dengan fitur-fitur yang sesuai dengan masyarakat muda, seperti generasi milenial dan pasangan muda. Fitur yang utama adalah harga unit yang sangat terjangkau dengan fasilitas yang lengkap dan akses yang mudah.

Fitur lain yang dihadirkan adalah kemudahan pembayaran uang muka yang dapat dicicil selama 24 bulan dengan besaran yang ringan. Fitur ini diharapkan menjadi jawaban keraguan masyarakat muda untuk memiliki properti karena besarnya uang muka yang harus dibayar di depan.

Sementara, perusahaan pengembang properti PT Intiland Development Tbk menggelar prosesi penutupan atap atau topping off tower kondominium Graha Golf, Surabaya. Sinarto Dharmawan, Wakil Presiden Direktur dan Chief Operating Officer Intiland, mengungkapkan prosesi topping off ini menjadi tahapan penting dari proses pembangunan Graha Golf.

Perseroan untuk selanjutnya akan memasuki tahapan penyelesaian fasad bangunan, mekanikal dan elektrikal, serta interior.

“Penutupan atap menjadi momentum penting untuk menumbuhkan keyakinan masyarakat pada saat pasar properti kurang menggembirakan, proses pembangunan tetap berjalan. Kita harus yakin pasar properti akan membaik, seiring dengan pulihnya minat beli konsumen, serta rencana stimulus pertumbuhan industri yang akan diterbitkan pemerintah,” kata Sinarto.

Sinarto menyebutkan, tahapan topping off kondominium Graha Golf ini merupakan bagian dari rangkaian progres dan pencapaian Intiland dalam membangun proyekproyek yang diluncurkan.

Sebelumnya, pada tahun lalu perseroan juga sukses menyelenggarakan topping off proyek pengembangan mixed-use & high rise Praxis dan Spazio Tower. Perkembangan berikutnya, yakni rencana topping off proyek low-rise residential The Rosebay pada awal tahun depan.
(don)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5655 seconds (0.1#10.140)