PLTS Rooftop Pertama dari Terregra Resmi Beroperasi di Bali

Rabu, 07 November 2018 - 13:44 WIB
PLTS Rooftop Pertama dari Terregra Resmi Beroperasi di Bali
PLTS Rooftop Pertama dari Terregra Resmi Beroperasi di Bali
A A A
DENPASAR - Perusahaan renewable energy, PT Terregra Asia Energy Tbk (TGRA) kembali menunjukkan komitmen untuk terus mendukung pengembangan energi terbarukan di Indonesia. Pekan lalu, proyek pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) rooftop dengan menggunakan teknologi panel surya milik TGRA secara resmi beroperasi di Waterboom Bali melalui skema business to business (B2B).

Dukungan TGRA untuk waterboom di Bali ini seiring dengan keinginan manajemen PT Bali Oceanic Magic untuk melakukan pendekatan go green dalam menjalankan bisnisnya.

“Ini merupakan proyek listrik rooftop pertama kami. Terregra membuat semua peralatan dan menjual listriknya kepada pengelola Waterboom Bali. Kerja sama ini akan berlangsung selama 20 tahun. Pembangun projek ini sendiri dapat diselesaikan dalam waktu sekitar 3 bulan,” kata Christin Soewito, Corporate Secretary TGRA dalam siaran pers yang diterima SINDOnews, Rabu (6/11/2018).

Terregra melalui anak perusahaannya yaitu PT Ananta Surya Kencana, mempunyai beberapa proyek PLTS rooftop di Bali dengan kapasitas yang lebih besar dan akan dipublikasikan jika kontrak sudah ditandatangani. Christin menjelaskan, bisnis teknologi panel surya saat ini masih dilakukan secara B2B, dikarenakan regulasinya masih dalam proses penyusunan oleh pemerintah.

Namun Terregra tetap aktif membangun dan mengembangkan teknologi ini. Sehingga pada saat regulasinya sudah jelas, Terregra akan menjadi leader dan perusahaan paling besar yang memproduksi listrik dengan menggunaan panel surya.

Dukungan Terregra dengan menghadirkan energi ramah lingkungan di Waterbom Bali merupakan bagian integral dari komitmen perusahaan sejak awal berdiri. Bahwa Terregra ingin menjadi leader di bisnis renewable energy. Terregra juga diposisikan sebagai independent power producer (IPP), yang berarti Terregra mampu membangun, mengelola, dan menghitung utilisasi penggunaan pembangkit listrik tersebut.

Di luar negeri, tepatnya di Australia, Terregra mengembangkan PLTS 35 MW tahun 2019. Projek pertama dengan kapasitas 5 MW sedang dalam tahap konstruksi yang akan beroperasi di kuartal 1 2019 dengan skema penjualan langsung ke market.

Australia dipilih karena dari sisi radiasi matahari juga bagus sehingga serapan energi sinar matahari lebih maksimal. Selain itu, di Australia tidak terlalu banyak regulasi sehingga memudahkan dari sisi bisnis. Meski begitu, pemerintah saat ini juga tengah menghitung skema harga listrik dengan teknologi PLTS Rooftop.

Untuk Jakarta, permintaan untuk panel surya rooftop tetap ada. Kendalanya radiasi matahari cenderung kurang bagus seperti halnya di kawasan barat Indonesia sehingga serapan energi tidak maksimal. Sementara di kawasan timur Indonesia radiasinya cukup bagus sehingga arah pengembangan bisnis lebih ke kawasan timur.

Hal lain yang jadi tantangan adalah persepsi publik bahwa teknologi panel surya cenderung mahal. Padahal, dalam jangka panjang tekonologi ini lebih hemat dan juga sedikit perawatan.

Teknologi PLTS rooftop sangat tepat diaplikasikan untuk area perkantoran karena dari sisi penggunaan alias peak hour lebih panjang. Saat ini, beberapa perusahaan juga sudah menggunakan teknologi rooftop panel surya dari Terregra.

Skemanya Terregra membangun panel surya dan teknologinya kemudian dibeli dan dikelola penuh oleh perusahaan. “Kami ingin market melihat bahwa Terregra sangat komitmen dalam menjalankan apa yang sudah direncanakan,” tutur Christin.
(poe)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5992 seconds (0.1#10.140)