Pamer Penerimaan Negara 102,5%, Sri Mulyani Ingin Pengusaha Tak Terlena

Selasa, 19 Februari 2019 - 18:01 WIB
Pamer Penerimaan Negara 102,5%, Sri Mulyani Ingin Pengusaha Tak Terlena
Pamer Penerimaan Negara 102,5%, Sri Mulyani Ingin Pengusaha Tak Terlena
A A A
JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengingatkan, agar para pengusaha Indonesia tidak terlena seiring mulai meredanya gejolak ekonomi global di awal tahun dibandingkan sebelumnya. Meski begitu mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu menerangkan ketidakpastian ekonomi global masih dapat terjadi.

"Jadi kita jangan terlena karena ekonomi global memudar, Kita harus menaikkan kewaspadaan kita," ujar Sri Mulyani dalam acara bertajuk 'Dialog Ekonomi dan Kebijakan Fiskal bersama Menteri Keuangan RI' di Direktorat Jenderal Pajak, Jakarta, Selasa (19/8/2019).

Lebih lanjut, Ia memamerkan kinerja Kementerian Keuangan (Kemenkeu) yang membuat APBN 2018 semakin sehat. Dimana penerimaan negara 2018 tercatat 102,5% melebihi target 100%. Menkeu menjelaskan hal tersebut terjadi karena kombinasi harga minyak, kurs rupiah, pertumbuhan ekonomi dan kepatuhan pembayar pajak.

"Kami juga membelanjakan sama kuatnya (dengan penerimaan) 99% belanja dari rencana itu tercapai, itu adalah prestasi yang luar biasa. Belanja pendidikan, kesehatan, belanja modal, belanja daerah itu terlaksana semuanya. APBN kami tutup dengan sehat," paparnya.

Dia pun menekankan bakal terus menekan defist APBN agar tidak melebar. Pasalnya defisit APBN hanya 1,76% lebih rendah dari perkiraan awal sebesar 2,19% di tahun 2019. Angka ini jauh lebih kecil dibandingkan defisit tahun-tahun sebelumnya.

"Itu turunnya signifikan kalau dari nominal triliunnya. Saya yakin bapak ibu yang punya perusahaan mungkin CFO (direktur keuangan) nya tidak bisa melakukan itu. Tapi di sini ada CFO terbaik di dunia (Menkeu terbaik)," ungkapnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9202 seconds (0.1#10.140)