TunaiKita Optimalkan Zendesk untuk Layanan Pelanggan

Rabu, 27 Februari 2019 - 22:34 WIB
TunaiKita Optimalkan...
TunaiKita Optimalkan Zendesk untuk Layanan Pelanggan
A A A
JAKARTA - PT Digital Tunai Kita melalui aplikasi TunaiKita memberikan solusi bagi masyarakat Indonesia melalui sejumlah produk pinjaman dengan kemudahan dalam pengajuan dan pembayaran.

Namun demikian, industri teknologi finansial (finetch) yang tergolong baru di Indonesia membuat banyak pengguna maupun calon pengguna memiliki sejumlah pertanyaan untuk mencari kejelasan. Permintaan informasi tersebut mulai dari seputar produk yang ditawarkan, hingga hambatan yang dialami dalam mengoperasikan aplikasi.

TunaiKita menerima antara 6.000-7.000 permintaan informasi dan layanan dari pelanggan setiap harinya, dengan standar pelayanan untuk mengatasi dalam waktu rata-rata tiga jam.

Junior CX Manager TunaiKita, Elbert Siswojo, menjelaskan, pada era teknologi saat ini, pemanfaatan teknologi menjadi hal yang utama. Era digital menghadirkan pengembangan berbagai aplikasi yang bertujuan untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan penggunanya.

Untuk mempermudah pelanggan menghubungi TunaiKita, pihaknya telah membuka beberapa saluran, yaitu surat elektronik, telepon, chat, dan media sosial. Banyaknya orang Indonesia yang menggunakan aplikasi percakapan WhatsApp, TunaiKita pun sedang dalam proses untuk membuat WhatsApp sebagai salah satu channel tambahan.

"Cara kami menangani permasalahan CX dengan membagi permasalahan menjadi 3 kategori. Tier 1 sampai 3. Tier 1 merupakan pertanyaan dasar seperti bagaimana cara registrasi, cara instalasi, cara menggunakan aplikasi Tunaikita dan sebagainya," kata Elbert, Rabu (27/2/2019).

Untuk tier 2 adalah semua permasalahan yang lebih rumit atau berkaitan dengan sistem kami seperti akun locked, meminta nomor VA dan sebagainya. Untuk Tier 3 adalah permasalahan yang berhubungan dengan financial Pelanggan seperti refund, waive, dan sebagainya. Untuk permasalahan Tier 1 dapat dilakukan di semua channel. Tetapi untuk Tier 2 dan 3 hanya dapat dilakukan oleh email.

Dengan mengintegrasikan berbagai saluran ke dalam satu platform yang memudahkan CX untuk menangani permasalahan-permasalahan yang dialami oleh pelanggan, TunaiKita mengoptimalkan layanan Zendesk yang membantu menyelesaikan permasalahan tersebut.

Zendesk merupakan salah satu platform CRM yang digunakan untuk membantu memudahkan pekerjaan tim CX. Bukan hanya itu, Zendesk juga membantu dalam membuat laporan (reporting) dan melakukan pelacakan (tracking) untuk produktivitas dan efisiensi kerja.

Sampai Desember 2018, nilai rata-rata kepuasan pelanggan mencapai 93% per bulannya. Hal itu menunjukkan pelanggan sangat mengapresiasi layanan pelanggan TunaiKita.

Tantangan terbesar CX TunaiKita ke depannya ialah bagaimana cara agar pelanggan dapat menghubungi customer service dengan mudah dan tanpa halangan. Dengan membuka omni-channel, pelanggan dapat menghubungi TunaiKita dengan cepat.

"TunaiKita berkomitmen terus fokus memberikan layanan terbaik untuk para pelanggan sejak berdirinya hingga saat ini. TunaiKita sudah hadir di 159 kota di seluruh provinsi di Indonesia, dengan rencana untuk terus memperluas cakupan ke lebih banyak kota hingga mencakup seluruh Indonesia di 2019 ini," tandas Elbert.
(ven)
Berita Terkait
Fintech Lending Tumbuh...
Fintech Lending Tumbuh Positif, Pelaku Industri Dorong Akses Pendanaan dan Literasi Keuangan
Fenomena Equity Crowdfunding...
Fenomena Equity Crowdfunding Meningkat, LandX Siapkan Beragam Strategi
Siap Membawa Revolusi,...
Siap Membawa Revolusi, Fintech Lending Ini Raih Pendanaan Seri B USD80 Juta
Bank Digital Ini Jadi...
Bank Digital Ini Jadi Tempat Kerja yang Menyenangkan Karyawannya
Pertengahan Kuartal...
Pertengahan Kuartal III/2021, Fintech AsetKu Salurkan Dana Rp14 Triliun
Kolaborasi Fintech Lending...
Kolaborasi Fintech Lending Sosialisasikan Industri Fintech di Kalangan Mahasiswa
Berita Terkini
Menko Airlangga: Perundingan...
Menko Airlangga: Perundingan Tarif dengan AS Diselesaikan dalam 60 Hari
31 menit yang lalu
Turun Tipis, Harga Emas...
Turun Tipis, Harga Emas Hari Ini Bertahan di Rp1,9 Jutaan
1 jam yang lalu
Indonesia-Inggris Bahas...
Indonesia-Inggris Bahas Kerja Sama Transisi Energi
2 jam yang lalu
Hingga Akhir Maret 2025,...
Hingga Akhir Maret 2025, MUF Catatkan Pembiayaan Baru Rp5,7 Triliun
10 jam yang lalu
PLN Icon Plus Perkuat...
PLN Icon Plus Perkuat Sinergi Wujudkan Tema Besar Tahun 2025
11 jam yang lalu
Asabri Jalankan Program...
Asabri Jalankan Program Satria Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan
11 jam yang lalu
Infografis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer untuk Hadapi Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved