Penguatan Nilai Tukar Rupiah Masih Berlanjut
A
A
A
JAKARTA - Nilai tukar rupiah pada perdagangan awal pekan hari ini, diperkirakan bakal bergerak di kisaran level Rp14.020-Rp14.090 per dolar Amerika Serikat (USD).
Kepala Riset Monex Investindo Futures, Ariston Tjendra, menerangkan penguatan rupiah hari ini karena data neraca perdagangan yang surplus memberikan sentimen positif bagi rupiah.
"Secara teknikal, rupiah masih mendapatkan momentum penguatan hari ini karena dolar AS mengalami penurunan semalam. Jadi potensi kisaran pergerakan rupiah Rp14.020-Rp14.090," ujar Ariston di Jakarta, Selasa (16/4/2019).
Menurut dia, data Neraca Perdagangan China yang angka surplusnya jauh melebihi ekspektasi, perkembangan positif negosiasi dagang AS dan China dan penundaan Brexit menguatkan mata uang garuda.
"Jadi juga mendukung penguatan rupiah terhadap dolar AS hari ini," katanya.
Kepala Riset Monex Investindo Futures, Ariston Tjendra, menerangkan penguatan rupiah hari ini karena data neraca perdagangan yang surplus memberikan sentimen positif bagi rupiah.
"Secara teknikal, rupiah masih mendapatkan momentum penguatan hari ini karena dolar AS mengalami penurunan semalam. Jadi potensi kisaran pergerakan rupiah Rp14.020-Rp14.090," ujar Ariston di Jakarta, Selasa (16/4/2019).
Menurut dia, data Neraca Perdagangan China yang angka surplusnya jauh melebihi ekspektasi, perkembangan positif negosiasi dagang AS dan China dan penundaan Brexit menguatkan mata uang garuda.
"Jadi juga mendukung penguatan rupiah terhadap dolar AS hari ini," katanya.
(ven)