Imbal Hasil AS Lambungkan Dolar, Rupiah Limbung ke Rp14.139

Rabu, 10 Juli 2019 - 12:44 WIB
Imbal Hasil AS Lambungkan...
Imbal Hasil AS Lambungkan Dolar, Rupiah Limbung ke Rp14.139
A A A
JAKARTA - Pergerakan rupiah masih melesu terhadap dolar Amerika Serikat (USD) hingga sesi I perdagangan Rabu (10/7/2019). Data Bloomberg mencatat rupiah pada siang ini, limbung 9 poin atau 0,06% ke level Rp14.139 per USD, berbanding penutupan Selasa lalu di Rp14.130 per USD.

Sementara itu, pantauan Yahoo Finance mencatat rupiah terdepresiasi 13 poin atau 0,09% menjadi Rp14.138 per USD, lebih lemah dari posisi Selasa lalu di level Rp14.125 per USD.

Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia menetapkan kurs tengah rupiah pada Rabu ini, di level Rp14.152 per USD, tergerus 23 poin atau 0,16% dari posisi Rp14.129 per USD pada Selasa kemarin.

Rupiah semakin melemah menjelang pertemuan Gubernur Federal Reserve, Jerome Powell dengan Komite Keuangan Kongres AS untuk membahas ekonomi Negeri Abang Sam pada Rabu waktu setempat.

Ekonom berharap dalam pertemuan tersebut, Powell bisa memberi nada pernyataan yang dianggap netral atau sedikit hawkish agar dolar bisa terus naik. Hal ini juga semakin memupuskan harapan akan penurunan suku bunga acuan. Karena beberapa kalangan di AS menilai bahwa ekonomi mereka terbilang kuat.

Melansir dari Reuters, kenaikan dolar AS pada siang ini juga ditunjang oleh imbal hasil treasury AS bertenor 10 tahun yang berada di 2,067%. Sehingga indeks USD terhadap enam mata uang utama lainnya menguat menjadi 97,518, level tertinggi sejak 19 Juni.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4436 seconds (0.1#10.140)